Umroh.com >   Daftar Surat >   surat al qamar 54

"Membaca Alquran merupakan perintah, membaca Alquran dapat menenangkan hati kita,walaupun hanya satu ayat, yuk share ke teman-teman dan keluarga kamu."

54. Surat Al Qamar


بِسْمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.

ٱقْتَرَبَتِ ٱلسَّاعَةُ وَٱنشَقَّ ٱلْقَمَرُ   (1)

1.   Telah dekat datangnya saat itu dan telah terbelah bulan.

وَإِن يَرَوْا۟ ءَايَةًۭ يُعْرِضُوا۟ وَيَقُولُوا۟ سِحْرٌۭ مُّسْتَمِرٌّۭ   (2)

2.   Dan jika mereka (orang-orang musyrikin) melihat suatu tanda (mukjizat), mereka berpaling dan berkata: "(Ini adalah) sihir yang terus menerus".

وَكَذَّبُوا۟ وَٱتَّبَعُوٓا۟ أَهْوَآءَهُمْ ۚ وَكُلُّ أَمْرٍۢ مُّسْتَقِرٌّۭ   (3)

3.   Dan mereka mendutakan (Nabi) dan mengikuti hawa nafsu mereka, sedang tiap-tiap urusan telah ada ketetapannya

وَلَقَدْ جَآءَهُم مِّنَ ٱلْأَنۢبَآءِ مَا فِيهِ مُزْدَجَرٌ   (4)

4.   Dan sesungguhnya telah datang kepada mereka beberapa kisah yang di dalamnya terdapat cegahan (dari kekafiran).

حِكْمَةٌۢ بَٰلِغَةٌۭ ۖ فَمَا تُغْنِ ٱلنُّذُرُ   (5)

5.   Itulah suatu hikmah yang sempurna maka peringatan-peringatan itu tidak berguna (bagi mereka).

فَتَوَلَّ عَنْهُمْ ۘ يَوْمَ يَدْعُ ٱلدَّاعِ إِلَىٰ شَىْءٍۢ نُّكُرٍ   (6)

6.   Maka berpalinglah kamu dari mereka. (Ingatlah) hari (ketika) seorang penyeru (malaikat) menyeru kepada sesuatu yang tidak menyenangkan (hari pembalasan),

خُشَّعًا أَبْصَٰرُهُمْ يَخْرُجُونَ مِنَ ٱلْأَجْدَاثِ كَأَنَّهُمْ جَرَادٌۭ مُّنتَشِرٌۭ   (7)

7.   sambil menundukkan pandangan-pandangan mereka keluar dari kuburan seakan-akan mereka belalang yang beterbangan

مُّهْطِعِينَ إِلَى ٱلدَّاعِ ۖ يَقُولُ ٱلْكَٰفِرُونَ هَٰذَا يَوْمٌ عَسِرٌۭ   (8)

8.   mereka datang dengan cepat kepada penyeru itu. Orang-orang kafir berkata: "Ini adalah hari yang berat".

۞ كَذَّبَتْ قَبْلَهُمْ قَوْمُ نُوحٍۢ فَكَذَّبُوا۟ عَبْدَنَا وَقَالُوا۟ مَجْنُونٌۭ وَٱزْدُجِرَ   (9)

9.   Sebelum mereka, telah mendustakan (pula) kamu Nuh, maka mereka mendustakan hamba Kami (Nuh) dan mengatakan: "Dia seorang gila dan dia sudah pernah diberi ancaman).

فَدَعَا رَبَّهُۥٓ أَنِّى مَغْلُوبٌۭ فَٱنتَصِرْ   (10)

10.   Maka dia mengadu kepada Tuhannya: "bahwasanya aku ini adalah orang yang dikalahkan, oleh sebab itu menangkanlah (aku)".

فَفَتَحْنَآ أَبْوَٰبَ ٱلسَّمَآءِ بِمَآءٍۢ مُّنْهَمِرٍۢ   (11)

11.   Maka Kami bukakan pintu-pintu langit dengan (menurunkan) air yang tercurah.

وَفَجَّرْنَا ٱلْأَرْضَ عُيُونًۭا فَٱلْتَقَى ٱلْمَآءُ عَلَىٰٓ أَمْرٍۢ قَدْ قُدِرَ   (12)

12.   Dan Kami jadikan bumi memancarkan mata air-mata air, maka bertemulah air-air itu untuk suatu urusan yang sungguh telah ditetapkan.

وَحَمَلْنَٰهُ عَلَىٰ ذَاتِ أَلْوَٰحٍۢ وَدُسُرٍۢ   (13)

13.   Dan Kami angkut Nuh ke atas (bahtera) yang terbuat dari papan dan paku,

تَجْرِى بِأَعْيُنِنَا جَزَآءًۭ لِّمَن كَانَ كُفِرَ   (14)

14.   Yang berlayar dengan pemeliharaan Kami sebagai belasan bagi orang-orang yang diingkari (Nuh).

وَلَقَد تَّرَكْنَٰهَآ ءَايَةًۭ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (15)

15.   Dan sesungguhnya telah Kami jadikan kapal itu sebagai pelajaran, maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?

فَكَيْفَ كَانَ عَذَابِى وَنُذُرِ   (16)

16.   Maka alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا ٱلْقُرْءَانَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (17)

17.   Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al-Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

كَذَّبَتْ عَادٌۭ فَكَيْفَ كَانَ عَذَابِى وَنُذُرِ   (18)

18.   Kaum 'Aad pun mendustakan (pula). Maka alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

إِنَّآ أَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ رِيحًۭا صَرْصَرًۭا فِى يَوْمِ نَحْسٍۢ مُّسْتَمِرٍّۢ   (19)

19.   Sesungguhnya Kami telah menghembuskan kepada mereka angin yang sangat kencang pada hari nahas yang terus menerus,

تَنزِعُ ٱلنَّاسَ كَأَنَّهُمْ أَعْجَازُ نَخْلٍۢ مُّنقَعِرٍۢ   (20)

20.   yang menggelimpangkan manusia seakan-akan mereka pokok korma yang tumbang.

فَكَيْفَ كَانَ عَذَابِى وَنُذُرِ   (21)

21.   Maka alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا ٱلْقُرْءَانَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (22)

22.   Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

كَذَّبَتْ ثَمُودُ بِٱلنُّذُرِ   (23)

23.   Kaum Tsamudpun telah mendustakan ancaman-ancaman (itu).

فَقَالُوٓا۟ أَبَشَرًۭا مِّنَّا وَٰحِدًۭا نَّتَّبِعُهُۥٓ إِنَّآ إِذًۭا لَّفِى ضَلَٰلٍۢ وَسُعُرٍ   (24)

24.   Maka mereka berkata: "Bagaimana kita akan mengikuti seorang manusia (biasa) di antara kita?" Sesungguhnya kalau kita begitu benar-benar berada dalam keadaan sesat dan gila".

أَءُلْقِىَ ٱلذِّكْرُ عَلَيْهِ مِنۢ بَيْنِنَا بَلْ هُوَ كَذَّابٌ أَشِرٌۭ   (25)

25.   Apakah wahyu itu diturunkan kepadanya di antara kita? Sebenarnya dia adalah seorang yang amat pendusta lagi sombong.

سَيَعْلَمُونَ غَدًۭا مَّنِ ٱلْكَذَّابُ ٱلْأَشِرُ   (26)

26.   Kelak mereka akan mengetahui siapakah yang sebenarnya amat pendusta lagi sombong.

إِنَّا مُرْسِلُوا۟ ٱلنَّاقَةِ فِتْنَةًۭ لَّهُمْ فَٱرْتَقِبْهُمْ وَٱصْطَبِرْ   (27)

27.   Sesungguhnya Kami akan mengirimkan unta betina sebagai cobaan bagi mereka, maka tunggulah (tindakan) mereka dan bersabarlah.

وَنَبِّئْهُمْ أَنَّ ٱلْمَآءَ قِسْمَةٌۢ بَيْنَهُمْ ۖ كُلُّ شِرْبٍۢ مُّحْتَضَرٌۭ   (28)

28.   Dan beritakanlah kepada mereka bahwa sesungguhnya air itu terbagi antara mereka (dengan unta betina itu); tiap-tiap giliran minum dihadiri (oleh yang punya giliran)

فَنَادَوْا۟ صَاحِبَهُمْ فَتَعَاطَىٰ فَعَقَرَ   (29)

29.   Maka mereka memanggil kawannya, lalu kawannya menangkap (unta itu) dan membunuhnya.

فَكَيْفَ كَانَ عَذَابِى وَنُذُرِ   (30)

30.   Alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

إِنَّآ أَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ صَيْحَةًۭ وَٰحِدَةًۭ فَكَانُوا۟ كَهَشِيمِ ٱلْمُحْتَظِرِ   (31)

31.   Sesungguhnya Kami menimpakan atas mereka satu suara yang keras mengguntur, maka jadilah mereka seperti rumput kering (yang dikumpulkan oleh) yang punya kandang binatang.

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا ٱلْقُرْءَانَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (32)

32.   Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

كَذَّبَتْ قَوْمُ لُوطٍۭ بِٱلنُّذُرِ   (33)

33.   Kaum Luth-pun telah mendustakan ancaman-ancaman (nabinya).

إِنَّآ أَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ حَاصِبًا إِلَّآ ءَالَ لُوطٍۢ ۖ نَّجَّيْنَٰهُم بِسَحَرٍۢ   (34)

34.   Sesungguhnya Kami telah menghembuskan kepada mereka angin yang membawa batu-batu (yang menimpa mereka), kecuali keluarga Luth. Mereka Kami selamatkan sebelum fajar menyingsing,

نِّعْمَةًۭ مِّنْ عِندِنَا ۚ كَذَٰلِكَ نَجْزِى مَن شَكَرَ   (35)

35.   sebagai nikmat dari Kami. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur,

وَلَقَدْ أَنذَرَهُم بَطْشَتَنَا فَتَمَارَوْا۟ بِٱلنُّذُرِ   (36)

36.   Dan sesungguhnya dia (Luth) telah memperingatkan mereka akan azab-azab Kami, maka mereka mendustakan ancaman-ancaman itu.

وَلَقَدْ رَٰوَدُوهُ عَن ضَيْفِهِۦ فَطَمَسْنَآ أَعْيُنَهُمْ فَذُوقُوا۟ عَذَابِى وَنُذُرِ   (37)

37.   Dan sesungguhnya mereka telah membujuknya (agar menyerahkan) tamunya (kepada mereka), lalu Kami butakan mata mereka, maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

وَلَقَدْ صَبَّحَهُم بُكْرَةً عَذَابٌۭ مُّسْتَقِرٌّۭ   (38)

38.   Dan sesungguhnya pada esok harinya mereka ditimpa azab yang kekal.

فَذُوقُوا۟ عَذَابِى وَنُذُرِ   (39)

39.   Maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا ٱلْقُرْءَانَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (40)

40.   Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

وَلَقَدْ جَآءَ ءَالَ فِرْعَوْنَ ٱلنُّذُرُ   (41)

41.   Dan sesungguhnya telah datang kepada kaum Fir'aun ancaman-ancaman.

كَذَّبُوا۟ بِـَٔايَٰتِنَا كُلِّهَا فَأَخَذْنَٰهُمْ أَخْذَ عَزِيزٍۢ مُّقْتَدِرٍ   (42)

42.   Mereka mendustakan mukjizat Kami semuanya, lalu Kami azab mereka sebagai azab dari Yang Maha Perkasa lagi Maha Kuasa

أَكُفَّارُكُمْ خَيْرٌۭ مِّنْ أُو۟لَٰٓئِكُمْ أَمْ لَكُم بَرَآءَةٌۭ فِى ٱلزُّبُرِ   (43)

43.   Apakah orang-orang kafirmu (hai kaum musyrikin) lebih baik dari mereka itu, atau apakah kamu telah mempunyai jaminan kebebasan (dari azab) dalam Kitab-kitab yang dahulu

أَمْ يَقُولُونَ نَحْنُ جَمِيعٌۭ مُّنتَصِرٌۭ   (44)

44.   Atau apakah mereka mengatakan: "Kami adalah satu golongan yang bersatu yang pasti menang".

سَيُهْزَمُ ٱلْجَمْعُ وَيُوَلُّونَ ٱلدُّبُرَ   (45)

45.   Golongan itu pasti akan dikalahkan dan mereka akan mundur ke belakang.

بَلِ ٱلسَّاعَةُ مَوْعِدُهُمْ وَٱلسَّاعَةُ أَدْهَىٰ وَأَمَرُّ   (46)

46.   Sebenarnya hari kiamat itulah hari yang dijanjikan kepada mereka dan kiamat itu lebih dahsyat dan lebih pahit.

إِنَّ ٱلْمُجْرِمِينَ فِى ضَلَٰلٍۢ وَسُعُرٍۢ   (47)

47.   Sesungguhnya orang-orang yang berdosa berada dalam kesesatan (di dunia) dan dalam neraka.

يَوْمَ يُسْحَبُونَ فِى ٱلنَّارِ عَلَىٰ وُجُوهِهِمْ ذُوقُوا۟ مَسَّ سَقَرَ   (48)

48.   (Ingatlah) pada hari mereka diseret ke neraka atas muka mereka. (Dikatakan kepada mereka): "Rasakanlah sentuhan api neraka!"

إِنَّا كُلَّ شَىْءٍ خَلَقْنَٰهُ بِقَدَرٍۢ   (49)

49.   Sesungguhnya Kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran.

وَمَآ أَمْرُنَآ إِلَّا وَٰحِدَةٌۭ كَلَمْحٍۭ بِٱلْبَصَرِ   (50)

50.   Dan perintah Kami hanyalah satu perkataan seperti kejapan mata.

وَلَقَدْ أَهْلَكْنَآ أَشْيَاعَكُمْ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍۢ   (51)

51.   Dan sesungguhnya telah Kami binasakan orang yang serupa dengan kamu. Maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?

وَكُلُّ شَىْءٍۢ فَعَلُوهُ فِى ٱلزُّبُرِ   (52)

52.   Dan segala sesuatu yang telah mereka perbuat tercatat dalam buku-buku catatan

وَكُلُّ صَغِيرٍۢ وَكَبِيرٍۢ مُّسْتَطَرٌ   (53)

53.   Dan segala (urusan) yang kecil maupun yang besar adalah tertulis.

إِنَّ ٱلْمُتَّقِينَ فِى جَنَّٰتٍۢ وَنَهَرٍۢ   (54)

54.   Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa itu di dalam taman-taman dan sungai-sungai,

فِى مَقْعَدِ صِدْقٍ عِندَ مَلِيكٍۢ مُّقْتَدِرٍۭ   (55)

55.   di tempat yang disenangi di sisi Tuhan Yang Berkuasa.

Surat Al Qamar, Surat ke-54 dalam Al-Quran

Membaca Al-Quran dan mencari surat Al Qamar kini akan menjadi mudah, karena umroh.com kini memilki fitur Al-Quran Indonesia yang membantu Anda untuk menemukan surat Al Qamar untuk Anda baca maupun Anda ingin mencari tau terjemahan dari surat ke-54 akan terasa mudah tidak perlu lagi pusing dan bingung jika Anda lupa membawa Al-Quran, karena hanya dengan mendowonload aplikasi umroh.com atau membuka website umroh.com Anda bisa menikmati fitur Al-Quran Indonesia dan mencari surat Al Qamar lengkap dengan terjemahannya serta informasi jumlah ayat.

Bacaan Al-Quran Surat Al Qamar

Saat Anda sedang berada dalam suatu kajian pasti biasanya Anda membawa Al-Quran untuk dibaca dan membaca terjemahannya, tapi jika Anda tidak ingin repot tentunya di jaman serba teknologi ini Anda akan memanfaatkan smartphone Anda untuk mencari Al-Quran dan terjemahan ataupun mendownload aplikasi Al-Quran dan terjemahannya. Biasanya Anda akan mencari tahu surat Al Qamar yang sedang dibahas dalam kajian. Umroh.com memberikan kemudahan untuk Anda dengan menghadirkan fitur Al-Quran Indonesia, umroh.com sendiri merupakan online marketplace yang menyediakan berbagai paket umroh lengkap dari travel umroh terpercaya, selain menyediakan paket umroh, umroh.com juga menyediakan fitur untuk menunjang kebutuhan beribadah umat muslim, dari jadwal sholat, arah kiblat dan tentunya Al-Quran Indonesia, yang akan memudahkan Anda untuk mencari surat Al Qamar atau surat ke-54 dalam Al-Quran.

Tampilan Jelas Memudahkan Membaca Al-Quran Surat Al Qamar

Ketika Anda membuka fitur Al-Quran dan terjemahan di aplikasi atau website umroh.com, Anda tidak akan bingung karena umroh.com memberikan tampilan surat dengan detail terjemahan dan informasi berapa ayat yang terkandung dalam setiap surat. Jika Anda ingin mencari surat Al Qamar Anda bisa langsung mencari dengan jelas, tampilan surat Al Qamar yang langsung terlihat yang akan memudahkan Anda menemukan surat ke-54 ini.

Dalam nama surat Al Qamar fitur Al-Quran umroh.com langsung memberi tahu arti dari surat ke-54 ini sehingga informasi yang Anda dapatkan langsung bisa Anda lihat. Tulisan arab dalam surat ke-54 ini juga sangat jelas tanda baca yang ada pun sangat jelas, jadi memudahkan Anda untuk membaca surat dengan sangat jelas.

Surat Al Qamar merupakan surat ke-54, setiap membaca surat dalam Al-Quran kita akan mendapatkan pahala diantaranya, akan mendapatkan ketenangan, serta dimuliakan Allah SWT, Allah akan mengangkat derajat kita, setiap satu huruf dalam Al-Quran yang kita baca akan mendapatkan 10 kebaikan, kita akan bersama malaikat, selalu dingat langit, kita akan mendapatkan cahaya saat hari kimat tiba, akan mendapatkan syafaat, mendapatkan tempat sesuai akhir Al-Quran yang kita baca, kita akan dijadikan hamba pilihan Allah, dan dengan membaca surat Al Qamar kita dapat memuliakan orangtua. Didalam setiap surat dalam Al-Quran terdapat kandungan tauhid rububiyah,uluhiyah, dan tauhid asma’ shifat. Jangan tunda membaca surat Al Qamar sempurnakan ibadah Anda, dan dapatkan pelajaran dalam surat ke-54 ini.

Umroh.com akan selalu membantu Anda untuk memudahkan dalam melaksanakan ibadah, mencari surat Al Qamar menjadi lebih mudah, dan Anda tidak lagi repot membuka aplikasi lain jika ingin mengecek jadwal sholat, ataupun arah kiblat karena hanya di umroh.com Anda sudah bisa menikmati segala kenyamanan ibadah Anda.

Tutup