1
Kuliner Travel

5 Hidangan Turki yang Unik dan Jangan Sampai Dilewatkan

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Turki adalah salah satu negara di Timur Tengah yang menjadi destinasi para wisatawan. Selain menarik dengan bangunan-bangunan klasiknya, Turki juga memiliki pesona kuliner yang siap memanjakan lidah.

Selain terkenal dengan kebab doner, Turki memiliki hidangan unik lain yang jangan sampai dilewatkan, lho. Jika berkunjung ke sana, nikmati hidangan khas Turki di bawah ini, ya.

  1. Kahvalti

Masyarakat Turki memiliki tradisi unik dalam menghidangkan sarapan. Tradisi ini disebut dengan Kahvalti. Sarapan ala Turki ini bukan dengan makanan-makanan sederhana dan praktis. Kahvalti merupakan sebuah pengalaman baru dalam menikmati hidangan sarapan yang besar.

Kita akan disuguhi beragam makanan yang akan tampak memenuhi meja. Mulai dari teh dalam teko yang antik, buah zaitun, keju, telur yang dimasak lembut, tomat, timun, krim, madu, selai, yoghurt, dan roti yang segar dan wangi. Terkadang pemilik kedai Kahvalti juga menghidangkan kopi bagi pengunjung.

Menikmati Kahvalti bisa menjadi pengalaman yang unik bagimu. Agar lebih seru, ajak warga lokal untuk menikmati Kahvalti bersamamu.

  1. Menemen

Hidangan Menemen ini cocok bagi penyuka telur. Menemen adalah semacam telur dadar yang dimasak orak-arik atau scrambled dengan mentega yang creamy, bawang bombay, tomat, serta cabai hijau. Tomat yang dimasukkan dalam Menemen sehingga membuat teksturnya menjadi lebih lembut dengan cita rasa yang segar.

Menemen biasa dihidangkan dengan sucuk, semacam sosis sapi yang padat dan berbumbu.

Menemen ini sangat cocok dijadikan menu sarapan karena sarat protein. Sebelum berkeliling Istanbul. sebaiknya nikmati seporsi Menemen di kedai-kedai yang ada di Istanbul.

webinar umroh.com
  1. Mezze Ala Turki

Hidangan Mezze sering dihidangkan di rumah makan di Timur Tengah. Mezze adalah kumpulan berbagai hidangan dalam porsi kecil. Dalam hidangan Mezze, kita bisa menikmati makanan laut, daging, keju, sayur, dan beragam saus. Menu favorit dalam hidangan Mezze biasanya adalah sowvlaki atau sate daging, keju halloumi yang dipanggang atau digoreng, pastrami, sarma atau daun anggur yang diisi nasi dan daging, tarama atau kentang tumbuk dengan minyak zaitun, dan salad artichoke.

Kita bisa menikmati hidangan Mezze di beragam cafe dan kedai di Istanbul.

  1. Kebab Iskender

Ada beragam jenis kebab di Turki. Secara umum, kebab adalah sebutan untuk hidangan yang bahan utamanya adalah daging. Salah satu kebab yang wajib kamu coba adalah Kebab Iskender. Nama Iskender diperoleh dari penemu hidangan ini, yaitu Iskender Efendi.

Berbeda dengan kebab doner yang dihidangkan bersama sayur segar dan roti, Kebab Iskender adalah daging domba yang dihidangkan dengan siraman saus tomat, diberi topping mentega dari domba, serta ditemani yoghurt. Kebab ini memiliki cita rasa lumer yang memuaskan.

  1. Manti

Apakah kamu penggemar pasta atau dumpling? Kamu akan suka dengan hidangan Manti ini. Hidangan ini mirip dengan dumpling asal China, namun juga mirip dengan pasta ravioli ala Italia. Manti adalah hidangan yang berupa daging dan kacang arab yang dibungkus dengan lembaran adonan yang lembut. Sekilas, memang memiliki kemiripan dengan dumpling dan ravioli.

Manti dinikmati dengan siraman yoghurt, mentega leleh, bubuk cabai, dan sumac bubuk. Selain berisi daging, Manti juga ada yang diisi dengan kentang dan kacang.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.