1
Motivasi Muslim Lifestyle Parenting

5 Manner Menjaga Mulut yang Harus Diketahui Anak

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Mulut adalah salah satu bagian tubuh yang memiliki banyak fungsi. Bukan hanya meembantu dalam berkomunikasi, mulut juga bisa menentukan kesan orang lain terhadap kita. Menjaga mulut dan lisan adalah sebuah keutamaan bagi seorang muslim. Dalam sebuah hadis, Rasulullah bersabda bahwa hendaknya seorang yang beriman kepada Allah mengatakan yang baik atau diam.

Mengajarkan untuk menjaga mulut dan lisan harus dimulai sejak kecil. Ajarkan 5 manner ini pada anak agar ia tumbuh menjadi manusia yang pandai menjaga mulut dan lisannya.

Menyapa dengan Assalamualaikum

Mengucapkan salam adalah ajaran Islam dalam bersikap sopan dan penuh kasih sayang dengan orang lain. “Assalamualaikum” sendiri bukan sekedar salam. Artinya adalah doa bagi kedamaian dan keselamatan orang lain. Pastikan anak mengetahui cara mengucapkan salam. Ajarkan juga makna dan maksud dari ucapan salam itu. Dengan membuat anak memahami artinya, ia akan lebih menghayati saat memberikan salam . Ajarkan juga anak tentang kewajiban menjawab salam dari orang lain.

Bertutur Kata Sopan

Ajarkan anak agar memiliki kebiasaan berkata baik. Tuntun ia agar berkata-kata sesuai dengan norma kesopanan. Beri ia pemahaman mengenai pentingnya berbuat sopan kepada orang lain. Jika sekali waktu anak mengucapkan sesuatu yang tidak sopan (baik itu mengucapkan kata dengan makna negatif atau nada yang tidak menyenangkan), tegurlah ia dan nasehati di tempat terpisah. Suruh ia meminta maaf kepada orang yang telah menerima ucapan tidak sopan darinya.

Meminta Maaf saat Melakukan Kesalahan

Tidak ada orang yang tidak pernah berbuat kesalahan, begitupun dengan anak. Saat ia melakukan kesalahan (misalnya, merusak barang atau menyakiti orang lain), baik sengaja maupun tidak, ajari ia untuk meminta maaf. Pada awalnya, anak mungkin akan menolak untuk meminta maaf. Saat emosinya sudah stabil, jelaskan padanya bahwa hal yang telah ia perbuat membuat orang lain tidak nyaman. Saat seseorang membuat orang lain (atau binatang dan tumbuhan) tidak nyaman, maka meminta maaf adalah sebuah keharusan.

Mengajarkan anak untuk meminta maaf tentunya harus diikuti dengan kesediaan orang tua untuk melakukannya saat bersalah. Saat orang tua menyingkirkan gengsi dan memberi teladan yang baik, anak akan memiliki pribadi yang peka dan tidak segan meminta maaf.

Mengucapkan Tolong dan Terima Kasih

Di kala anak membutuhkan sesuatu, minta ia untuk mengucapkan tolong saat meminta bantuan. Minta ia mengucapkannya, baik kepada orang tua, maupun orang lain. Tolong adalah kata-kata yang wajib diketahui anak agar ia tidak menjadi anak yang tidak sopan.

Setelah menerima bantuan dari orang lain, minta ia mengucapkan terima kasih. Bukan hanya saat menerima bantuan yang telah ia minta, ajari juga anak mengucapkan terima kasih saat menerima sesuatu. Ingatkan anak mengucapkan terima kasih saat menerima barang atau bantuan dari orang lain.

webinar umroh.com

Menutup Mulut saat Bersin dan Batuk

Perilaku ini harus diperhatikan oleh orang tua. Anak-anak memang belum dewasa, namun mengajarinya tetap bersikap sopan saat sakit adalah hal yang penting. Jika ia batuk atau bersin, suruh ia menutup mulutnya. Ingatkan terus perbuatan ini, baik di hadapan keluarga, maupun di hadapan orang lain.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.