1
Haji Umroh Umroh & Haji

5 Prediksi “New Normal” Ibadah Umroh ke Tanah Suci

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Umroh.com – Pada akhir Februari 2020 lalu, Pemerintah Saudi memberlakukan penutupan ibadah umroh hingga batas waktu yang belum ditentukan dikarenakan pandemi Covid-19. Bagaimana dengan ibadah Haji? Jika tetap digelar, jamaah haji gelombang pertama dari Indonesia dijadwalkan terbang tanggal 26 Juni 2020. Hingga artikel ini ditulis, belum ada pengumuman resmi apakah ibadah haji tetap terlaksana, ataupun ditiadakan untuk tahun 2020 ini.

Jika kita membuka kembali catatan sejarah dengan timeframe puluhan tahun hingga ratusan tahun silam, tanah suci ternyata telah berulang kali ditutup dan ibadah haji turut ditiadakan. Dua penyebab utamanya adalah karena konflik perang dan wabah penyakit. Terakhir terjadi saat merebaknya penyakit meningitis tahun 1987 yang erat dikaitkan dengan jamaah haji ke tanah suci. Hingga kini lebih dari 30 tahun kemudian, calon jamaah tetap diharuskan suntik vaksin meningitis.

Baca juga: Lockdown di Zaman Nabi: Wabah dan Pesan Rasulullah

WHO dan pemerintah Indonesia akhir-akhir ini mulai mensosialisasikan situasi “New Normal”. Yakni sebuah keberlangsungan dan gaya hidup adaptasi baru yang harus kita terapkan agar dapat beraktifitas dan beribadah kembali dengan normal, tentunya dengan tetap menekan jumlah kasus terjangkit Covid-19. Setidaknya hingga vaksin berhasil ditemukan dan didistribusikan ke seluruh dunia. Apabila pemerintah Saudi tetap membuka pintu bagi jamaah Umroh untuk berkunjung sebelum vaksin didistribusikan, Umroh.com mencoba memprediksi apa saja “New Normal” yang berlaku terhadap persiapan dan penyelenggaraan ibadah umroh ke tanah suci. Jika ada masukan lain dari pembaca, silahkan disampaikan pada kolom komentar.

1. Biaya Umroh Bisa Meningkat Setidaknya 50%

Sterilisasi pesawat

Struktur biaya paket umroh dapat dibagi menjadi 3 bagian: Transportasi pesawat (70% biaya), akomodasi (20% biaya), perlengkapan & jasa (10% biaya).  Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan mulai memberlakukan peraturan agar pesawat tidak boleh diisi penuh, selain itu kemungkinan pemerintah Saudi juga akan melarang ketersediaan kamar Quad (sekamar berempat) yang selama ini paling laris di sekitar Masjidil Haram & Masjid Nabawi karena harganya lebih terjangkau. Dua variable ini saja berpotensi meningkatkan biaya paket umroh secara signifikan, belum lagi jika ada pembatasan transportasi bus lokal selama di sana, tambahan biaya cek kesehatan sebelum keberangkatan, dan lain sebagainya.

Baca juga: Bagaimana Hukum Memakai Handsanitizer saat Sholat?

2. Penduduk Negara Tertentu Mendapat Larangan Berkunjung ke Tanah Suci

Data kasus pasien terinveksi virus Covid-19 masih terus bertambah di banyak negara. Saat artikel ini ditulis, negara mayoritas berpenduduk muslim seperti Turki, Iran, India, Pakistan, Qatar bahkan Saudi Arabia sendiri, berada pada top-20 negara dengan kasus infeksi tertinggi.  Negara berpopulasi terbesar pertama (China), kedua (India), ketiga (Amerika) ada pada daftar top-20 tersebut. Semoga negara berpopulasi terbesar keempat (Indonesia) dapat terus menekan jumlah pertumbuhan kasus penderitanya.

Baca juga: Inilah Cara Menjaga Kesehatan dalam Islam

webinar umroh.com

3. Kuota Pembatasan Jumlah Jamaah Umroh Per Negara (Seperti Kuota Haji)

Kamar Quad (sekamar berempat) Jamaah Umroh

Apabila pemerintah Saudi memperbolehkan ibadah umroh terselenggara dengan tetap menekan penyebaran Covid-19 di negaranya, mungkin saja pemerintah Saudi membatasi jumlah tamu yang berkunjung dan menerapkan kuota sebagaimana kuota jamaah haji. Hal ini bertujuan agar Masjidil Haram tidak ramai dan pengawasan dapat dilakukan secara ketat.

4. Kemungkinan Pembatasan Berdasarkan Usia

Pasien Covid-19 berusia lanjut memiliki resiko kematian (fatality rate) jauh lebih tinggi dibandingkan pasien berusia muda <40 tahun. Sementara ibadah umroh dan haji biasanya identik dengan jamaah berusia lanjut. Dalam beberapa tahun terakhir memang mulai banyak juga millennial travellers yang menjalankan ibadah umroh di usia muda. Namun konon mereka yang berusia muda ini juga yang lebih aktif bergerak dan tanpa disadari berperan sebagai perantara (carrier) dan lebih banyak menularkan virus kepada orang lain. Tidak menutup kemungkinan pada ibadah umroh akan dilakukan pelarangan, penyekatan atau pembatasan area berdasarkan usia.

Baca juga: Ternyata Ini Fasilitas Kesehatan Jamaah Haji Indonesia

5. Implementasi Physical Distancing dan Pengecekan Kesehatan Secara Masif

disinfektan masjidil haram
Uji Coba Disinfektan Otomatis di Masjidil Haram

Disinfektan otomatis telah dipasang dan diujicobakan di pintu-pintu masuk Masjidil Haram. Kemungkinan juga kedepannya akan ditempatkan petugas-petugas yang berjaga menggunakan thermo gun, serta memastikan setiap jamaah menggunakan masker dan mengoleskan hand sanitizer. Untuk memastikan physical distancing, kemungkinan pihak Saudi akan memasang pagar pembatas, memberlakukan jadwal tawaf, pembatasan jam berkunjung ke Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, serta sosialisasi physical distancing secara terus menerus.

Semoga wabah pandemi ini segera berlalu, dan kita semua bisa kembali beribadah dan pergi ke tanah suci seperti sedia kala. Aamin allahumma amin.

اللَّهُمَّ اهْدِنِي فِيمَنْ هَدَيْتَ, وَعَافِنِي فِيمَنْ عَافيْتَ, وَتوَلَّنِي فِيمَنْ تَوَلَّيْتَ, وَبَارِكْ لِي فِيمَا أعْطيْتَ, وَقِنِي شَرَّ مَا قضَيْتَ, فإنَّكَ تَقْضِى وَلا ُيُقْضَى عَلَيْكَ, فإنَّهُ لا يَذِلُُ مَنْ وَالَيتَ, وَلا يَعِزُّ مَنْ عَادَيْتَ, تَبَارَكْتَ رَبَّنَا وَتَعَالَيْتَ, أسْتَغْفِرُكَ وَأتُوْبُ إلَيْكَ, وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ النَّبِيِّ اْلأمِّيِّ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ

***

“Allaahumahdinii fiiman hadait, wa ‘aafinii fiiman ‘aafait, wa tawallanii fiiman tawallait, wa baariklii fii maa a’thait, wa qinii birahmatika syara maa qadhait, fa innaka taqdhii wa laa yuqdhaa ‘alaik, wa innahu laa yadzillu man walait, wa laa ya ‘izzu man ‘aadait, tabaarakta rabannaa wa ta’aalait,

Falakal hamdu ‘alaa maa qadhait, astaghfiruka wa atuubu ilaik, wa shallallaahu ‘ala sayyidinaa muhammadin nabiyyil ummiyyi wa ‘alaa aalihi wa shahbihi wa baarik wa sallam”

***

“Ya Allah, berilah aku petunjuk sebagaimana orang-orang yang telah Engkau berikan petunjuk, dan berilah aku kesehatan sebagaimana orang-orang yang telah Engkau beri kesehatan, dan pimpinlah aku sebagaimana orang-orang yang telah Engkau pimpin, dan berilah berkah pada segala sesuatu yang telah Engkau berikan kepadaku,

Dan berilah aku perlindungan dari segala kejahatan yang telah Engkau pastikan, karena sesungguhnya Engkaulah yang menentukan dan tidak ada yang menentukan (menghukum) atas apa yang Engkau izinkan. Sesungguhnya tidak akan hina orang-orang yang telah Engkau berikan kekuasaan. Dan tidaklah akan mulia siapa saja yang telah Engkau musuhi. Segala berkah atas Mu dan segala keluhuran atas Mu.

Segala puji bagi Mu atas segala yang Engkau pastikan. Hamba memohon ampunan dan kembali (taubat) pada Mu. dan sholawat, rahmat dan berkah Mu atas Nabi Muhammad beserta keluarga dan para sahabatnya.”