1
Motivasi Muslim Lifestyle

6 Cara Hidup Bahagia Menurut Islam

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Memperkuat Iman

Orang yang memiliki iman di hatinya pasti akan bahagia. Mereka memiliki keyakinan bahwa ada Allah yang Maha Kuasa akan segala sesuatu. Karena keyakinannya itu, ia akan lebih tenang menjalani kehidupan, dibanding dengan mereka yang memiliki keraguan atau tidak percaya pada Allah.

Saat menemui kesulitan hidup, orang yang beriman akan meyakini bahwa cobaan tersebut pasti bisa dilaluinya. Ia yakin Allah tidak akan memberikan cobaan di luar batas kemampuannya. Ia juga lebih sabar menghadapinya karena meyakini janji Allah, bahwa ia akan selalu bisa memperoleh pertolongan Allah lewat sabar dan sholat.

Banyak Berbuat Baik

Memperbanyak amal sholeh adalah sumber kebahagiaan bagi seorang muslim. Selain mendekatkan kita kepada Allah, amal sholeh akan membersihkan hati sehingga hidayah Allah akan senantiasa kita terima. Saat seseorang memperoleh hidayah Allah, ia akan lebih mudah percaya pada kebesaran Allah, sehingga tidak ada rasa sedih berkepanjangan dalam dirinya.

Memperbanyak berbuat baik bagi sesama makhluk Allah membuat kita lebih bahagia. Ada perasaan puas setelah berbuat sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain. Perasaan puas itu didapat dari keyakinan bahwa Allah mencintai hambaNya yang bermanfaat, berbuat baik, serta gemar mengulurkan tangan pada orang lain.

Menjaga Pikiran dan Perasaan Tetap Positif

Segala sesuatu yang kita pikirkan dan rasakan akan berpengaruh pada kondisi mental kita. Agar kita lebih bahagia, kita harus selektif dalam menentukan sesuatu yang kita pikirkan dan rasakan. Jangan biarkan hal-hal negatif, seperti kecemasan, kurang bersyukur, prasangka buruk, merasa lebih baik dari orang lain, dengki, dan penyakit hati lainnya bersarang dalam hati dan pikiran kita.

Tentunya manusia tidak akan lepas dari segala pikiran dan perasaan buruk tersebut. Jika perasaan dan pikiran buruk menghampiri, segera usir dengan mengucap istighfar pada Allah. Mintalah kepada Allah agar dianugerahi hati yang selalu mengingatNya, bersyukur kepadaNya, dan beribadah kepadaNya. Ketiganya merupakan kunci agar kita senantiasa merasa bahagia.

Mengikuti Petunjuk dalam Al Qur’an

Al Qur’an adalah kalam Allah yang diturunkan agar menjadi panduan bagi umat manusia. Di dalamnya berisi petunjuk-petunjuk yang harus kita lakukan agar kita bisa mendapati janji-janji Allah : memiliki kehidupan yang bahagia di dunia dan akhirat. Bacalah Al Qur’an beserta maknanya, lalu lakukan petunjuk Allah yang ada di dalamNya. Insya Allah, hatimu akan senantiasa tenang dan bahagia.

Mengikuti Sunnah Rasulullah SAW

Rasulullah Muhammad SAW adalah manusia yang diutus Allah untuk menyampaikan kebaikan Islam kepada seluruh umat manusia. Beliau adalah utusan yang memiliki karakter sempurna dan menjadi teladan bagi seluruh umat muslim. Walaupun kita tidak bisa memiliki kesempurnaan yang dimiliki Rasulullah, akan tetapi kita selalu bisa belajar untuk menjadi lebih baik dengan mengikuti sunnah-sunnahnya. Bukan hanya sunnah dalam hal ibadah, namun juga sunnah-sunnah Rasulullah dalam berinteraksi dengan sesama manusia.

webinar umroh.com

Banyak Berbagi

Berbagi dengan orang lain tidak akan membuat harta yang kita miliki berkurang. Sebaliknya, rejeki kita akan bertambah jika kita sering berbagi dengan yang lain. Allah SWT akan mengganti harta yang telah kita berikan dengan rejeki yang lebih baik. Rejeki itu dapat berupa harta yang lebih banyak, ilmu yang bermanfaat, serta hati yang tenang dan bahagia.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.