1
Parenting

6 Cara Orang Tua Muslim Mendidik Anak. Sudahkah Anda Lakukan?

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Anak merupakan sumber kebahagiaan bagi orang tua. Namun, anak juga bisa menjadi ujian bagi orang tuanya. Di balik itu semua, kita semua meyakini bahwa anak adalah amanah dari Allah swt. Keyakinan tersebut akan menjadi landasan tersendiri bagi orang tua muslim dalam mendidik anak. Orang tua muslim akan mendidik anak dengan cara yang baik dan sesuai dengan petunjuk Allah dan rasulNya. Di bawah ini adalah ciri-ciri orang tua muslim dalam mendidik anaknya.

  1. Baik Hati

Cara yang dilakukan orang tua muslim untuk mendidik anak adalah dengan memperlakukannya dengan baik.  Mereka tahu bahwa anak adalah titipan dari Allah SWT, harus dijaga. Baik dijaga kondisi fisiknya, maupun kondisi mentalnya. Keyakinan inilah yang akhirnya membuat setiap orang tua, terutama orang tua muslim, senantiasa bersikap baik kepada anaknya karena Allah Ta’ala.

Kebaikan hati sangat penting dalam mendidik anak-anak. Anak, dengan hati yang masih bersih dan polos, mampu mengenali mana orang yang baik, dan mana yang tidak. Jika anak mengetahui bahwa orang tuanya memiliki hati yang baik, ia akan lebih nyaman bersama dengan orang tuanya.

  1. Sabar

Sabar adalah salah satu ciri orang yang beriman. Kesabaran merupakan kualitas utama bagi orang tua muslim. Saat menghadapi anak yang sedang rewel atau nakal, orang tua yang sabar memilih untuk untuk menahan emosi dan fokus untuk memberikan reaksi terbaik.

Reaksi terbaik penting untuk ditunjukkan saat anak sedang tidak bisa diatur. Untuk menunjukkan reaksi yang baik, walaupun anak sedang tidak bisa dikontrol, memang membutuhkan kesabaran. Namun reaksi baik yang ditunjukkan orang tua akan berperan penting agar anak tumbuh dengan karakter yang baik.

  1. Penuh Kasih Sayang

Kasih sayang adalah teladan yang diberikan Rasulullah. Rasulullah adalah seseorang yang selalu bersikap penuh kasih sayang, terutama kepada anak-anak. Diriwayatkan oleh Al-Bukhari, suatu ketika seorang sahabat yang berama Aqra’ bin Hadis melihat Rasulullah mencium cucunya, Hasan. Sahabat tersebut kemudian berkata, “aku mempunyai sepuluh anak, namun aku tidak pernah mencium satupun dari mereka”. Mendengar perkataan Aqra’ bin Hadis itu, Rasulullah berkata, “barangsiapa tidak menyayangi, maka ia tidak disayangi”.

Hadist tersebut menjadi pedoman bagi seluruh orang tua muslim dalam mendidik anak. Jika ingin anak tumbuh dengan menyayangi orang tuanya, maka orang tua harus memberikan kasih sayang terlebih dahulu.

  1. Lemah Lembut

Sikap yang lembut adalah kunci dalam mendidik anak dengan baik. Orang tua yang lembut berarti orang tua yang bersedia menghargai perasaan anaknya. Dalam mendidik anak menjadi pribadi yang lebih baik, orang tua yang lembut senantiasa menyediakan cara-cara yang mudah diterima oleh anak.

webinar umroh.com

Kelembutan yang ditunjukkan orang tua akan membuat anak juga meniru sikap tersebut. Ini akan membuat anak tumbuh menjadi pribadi yang lembut dan menghargai perasaan orang lain.

  1. Menuntun

Orang tua muslim mendidik anak dengan cara menuntun. Pendidikan diberikan dengan cara memberi contoh atau teladan. Terlebih dahulu, orang tua menunjukkan jalan dan perilaku yang benar, kemudian memberi contoh kepada anak. Tuntunan dari orang tua ini membuat anak belajar dengan nyaman dan tidak merasa dikekang atau dihakimi.

  1. Tegas, Bukan Keras

Ketegasan tentu sangat diperlukan oleh orangtua, terutama ketika mengajarkan kedisiplinan. Namun, dalam mendidik anak, orang tua muslim tahu membedakan mana yang tegas dan mana yang keras. Tegas berarti menyampaikan dengan jelas, mana yang boleh dilakukan dan tidak. Sedangkan keras mengutamakan kekerasan yang sudah tentu bisa menyakiti fisik dan mental anak.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.