1
Kuliner Tips

6 Langkah untuk Membuat Steak Ayam Seenak Buatan Restoran

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Menikmati steak ayam di restoran memang nikmat. Steak ayam yang diolah dengan benar oleh chef profesional memang memiliki cita rasa yang nikmat. Rasanya berbeda dengan yang kita buat di rumah. Eits, sebenarnya kamu juga bisa, lho membuat steak ayam yang juicy dan gurih seperti di restoran.

Untuk membuat steak, gunakan ayam fillet yang sudah dipisahkan dengan tulangnya. Ayam fillet memang lebih mudah diolah. Di pasar atau supermarket, kita bisa membeli ayam fillet untuk diolah menjadi steak. Bagian yang paling sering di-fillet adalah dada ayam.

Dada ayam adalah bagian ayam yang tricky untuk diolah. Jika salah mengolahnya, tekstur dada ayam jadi keras dan rasanya hambar. Lalu, bagaimana sih caranya agar steak ayam buatan kita jadi mirip buatan restoran? Ikuti cara di bawah ini agar steak ayam buatanmu seenak buatan restoran.

Jangan Buang Kulitnya

Saat memasak dada ayam fillet, terkadang hasilnya terasa kering dan tidak lagi gurih. Untuk mencegah masakanmu hambar, jangan buang kulit ayam saat memasak dada ayam fillet. Kulit ayam inilah yang menjaga agar sari daging ayam agar tidak hilang saat dipanaskan. Membiarkan kulit ayam saat dimasak juga membuatnya lebih gurih. Jika kamu memang menghindari kulit ayam karena alasan kesehatan, buang kulitnya setelah daging ayam matang.

Marinasi Terlebih Dahulu

Saat dipanaskan, cairan pada dada ayam fillet cenderung akan keluar. Karena itu, agar tetap terasa juicy saat matang, jangan malas untuk memarinasi dada ayam fillet sebelum dimasak. Kita bisa membuat bumbu marinasi sederhana dengan bawang putih dan ketumbar. Buat kamu penyuka cabai, kamu bisa menambahkan bubuk paprika.

Pastikan setiap bagian dada ayam terendam, dan diamkan beberapa lama. Kita bisa mendiamkannya semalam di dalam kulkas, atau merendamnya selama satu jam di suhu ruang.

Pukul-Pukul Ayam Sebelum Dimasak

Agar ayam lebih lembut setelah dimasak, kita bisa memukul-mukulnya terlebih dahulu. Lakukan langkah ini sebelum memarinasi ayam. Kita bisa memukul-mukul ayam hingga ketebalan tertentu yang kita inginkan.

Jangan Memasaknya Terlalu Lama

Saat dimasak terlalu lama, sari daging ayam akan hilang terkena panas. Agar ayam tetap lembut dan juicy saat dimakan, pastikan memasaknya dalam waktu yang cukup. Cukup panaskan hingga daging matang hingga bagian dalam. Lama memasak tergantung dari ketebalan daging ayam. Berkisar antara lima hingga sepuluh menit.

webinar umroh.com

Diamkan Sejenak

Saat memasak steak ayam atau katsu, jangan langsung memotong begitu ayam diangkat dari penggorengan. Diamkan ayam sejenak, sekitar lima menit. Saat ayam yang baru matang langsung dipotong, cairan di dalam ayam akan keluar. Akibatnya, rasanya jadi agak hambar dan teksturnya jadi keras saat dimakan.

Tambahkan Saus

Saus adalah kunci terakhir agar steak ayam buatan kita menjadi seenak restoran. Buatlah saus steak favoritmu. Misalnya saus jamur, atau blackpepper. Saus yang dituang bisa menonjolkan cita rasa gurih dan juicy dari steak ayam. Sajikan hangat bersama ayam agar lebih nikmat.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.