1
Kesehatan

9 Tanda dari Orang-Orang yang Memiliki Karakter Toxic

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Salah satu karakter yang harus kita hindari adalah karakter Toxic. Seperti arti namanya, yaitu beracun, mereka yang memiliki karakter toxic sering memberikan efek negatif bagi orang-orang yang ada di sekelilingnya. Orang-orang yang berada di sekelilingnya seringkali dibuat tidak nyaman. Waspadalah dari orang-orang yang Toxic dan jangan sampai kita menjadi pribadi yang beracun. Di bawah ini adalah 9 tanda seseorang dengan karakter Toxic.

  1. Di Matanya, Sesuatu yang Kamu Lakukan atau Rasakan Tidak Ada yang Pernah Benar

Bagi orang-orang yang Toxic atau beracun apapun yang dilakukan orang lain selalu salah. Apa yang kita katakan membuat mereka marah dan tersinggung. Apa yang kita lakukan selalu tidak sempurna di mata mereka.

  1. Suka Berkomentar Tentang Kekurangan, Sekecil Apapun

Orang-orang yang toxic atau beracun suka sekali berkomentar. Namun yang mereka tekankan adalah kekurangan yang tampak di mata mereka. Walaupun kekurang tersebut kecil dan tidak memiliki dampak besar, tetap saja mereka suka mengomentari kekurangan yang mereka lihat.

  1. Mereka Suka Mengungkit Masa Lalu dan Tidak Ingin Kamu berkembang

Orang-orang yang Toxic sangat suka mengungkit masa lalu. Mereka sangat mengingat kekurangan atau kesalahan yang kita perbuat di masa lalu. Selalu membahas masa lalu yang tidak menyenangkan menjadi tanda bahwa mereka tidak ingin kamu menjadi pribadi yang lebih baik dan berkembang.

  1. Mereka Sering Membuatmu Merasa Bersalah dan Malu Terhadap Diri Sendiri

Karena hobinya yang suka mengungkit kesalahan dan masa lalu, orang-orang yang Toxic seringkali membuat kita merasa bersalah dan malu terhadap diri sendiri. Jika orang yang menghabiskan waktu bersamamu lebih sering membuatmu merasa malu atau merasa bersalah  waspadalah mungkin ia memiliki pribadi yang Toxic atau beracun.

  1. Mereka Suka Mengkritik, Mengendalikan, dan Tidak Mau Mempertimbangkan Keinginan dan Kebutuhanmu

Mereka yang memiliki karakter Toxic sangat suka jika orang lain berada di bawah kendalinya. Inilah yang membuat ia senang sekali mengkritik untuk menunjukkan kelebihannya, mengendalikan, serta tidak mau mempertimbangkan keinginan dan kebutuhan kita. Di matanya, yang paling penting adalah mereka bisa menunjukkan bahwa mereka memiliki kuasa dan kendali.

  1. Mereka Sering Membuatmu Merasa Terluka

jika orang yang bersamamu seringkali membuatmu merasa terluka, sakit hati, atau kecewa, waspadalah bisa jadi mereka memiliki karakter Toxic. Orang-orang dengan karakter Toxic seringkali tidak mempedulikan perasaan dan kebahagiaan orang lain. Inilah yang membuat mereka tidak peduli dengan apa yang mereka lakukan dan katakan, walaupun hal tersebut bisa melukai hati kita.

  1. Mereka Tidak Menghormati Batasan yang Kamu Miliki.

Setiap orang tentunya memiliki batasan untuk dirinya. Kita memiliki batasan tentang apa yang bisa kita terima dan tidak. Sedangkan bagi orang-orang yang Toxic mereka tidak bisa menghormati bahwa setiap orang memiliki batasan. Hal yang mereka utamakan adalah keinginan dan kebutuhan mereka.

webinar umroh.com
  1. Mereka Tidak Peduli dengan Perasaanmu, dan Bahkan Suka Melihatmu Menderita

Perasaan orang lain bukanlah hal yang penting bagi orang-orang yang Toxic. Ia tidak peduli jika apa yang mereka lakukan membuat orang lain merasa sedih, kecewa, atau marah. Bahkan Ia cenderung suka melihat orang lain merasa menderita.

  1. Fokus Mereka adalah Diri Mereka Sendiri.

Orang-orang yang Toxic berbuat demikian karena mereka selalu fokus terhadap diri mereka sendiri. Mereka hanya memperhatikan apa yang mereka inginkan dan apa yang mereka rasakan, sehingga tidak bisa melihat keinginan dan perasaan orang lain.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.