1
Tips

9 Tips Aman Menggunakan Internet

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Kehadiran internet telah membawa banyak perubahan dalam kehidupan manusia. Mulai dari perubahan positif hingga negatif. Tidak bisa dipungkiri, internet memberikan banyak manfaat bagi kita. Kita jadi lebih mudah mengakses informasi dan terhubung dengan orang-orang di belahan bumi lain.

Akan tetapi, manfaat tersebut juga sebanding dengan resiko yang kita terima. Jika salah melangkah saat melakukan aktivitas di dunia maya, bukan tidak mungkin kita akan mengalami kerugian.

Agar kita selalu aman beraktivitas menggunakan internet, ikuti 9 tips di bawah ini.

Pastikan Gadget Aman

Sebelum terkoneksi dengan internet, pastikan gadgetmu aman dari virus, spyware, dan aplikasi berbahaya. Untuk mencegah terkena virus, selalu perbaharui sistem operasi di gadgetmu, ya.

Jagalah data pribadimu

Jangan mudah memasukkan data pribadi untuk subscribe ke akun atau website yang belum jelas kredibilitasnya. Kamu patut curiga jika ada akun yang meminta sandi email atau meminta data mengenai rekening bank.

Jangan Asal Klik

Jangan mudah terpancing untuk mengklik tautan yang terkirim kepadamu. Jika kamu mendapatkannya, misalnya dari pesan berantai, jangan langsung mengklik. Sebaiknya kamu mengabaikannya jika memang tidak mengetahui secara jelas tautan itu mengarah ke mana. Bisa saja tautan tersebut mengarah ke situs tidak jelas yang mengambil data atau otomatis mendownload file virus.

Ciptakan Kata Sandi yang Aman

Pastikan kamu membuat kata sandi yang aman dan tidak mudah ditebak. Kamu bisa menggunakan kombinasi antara huruf besar dan kecil, atau kombinasi dengan angka dan tanda baca. Dengan begitu, orang-orang yang tidak bertanggung jawab tidak mudah menebak kata sandimu. Sebaiknya hindari juga menggunakan kata sandi yang sama di akun-akun milikmu.

Rahasiakan Sandi

Rahasiakan kata sandimu dari orang lain. Jangan mudah memberitahu kata sandi kepada pihak-pihak lain, apalagi menyebarkannya lewat media sosial. Ini akan mempermudah orang lain masuk membaca akunmu, dan menggunakannya untuk hal yang tidak bertanggung jawab.

webinar umroh.com

Perhatikan Jendela Dialog

Waspada terhadap akun yang meminta izin untuk melihat datamu. Jika ada jendela percakapan yang memintamu mengklik “Ok” atau “Yes”, baca baik-baik sebelum kamu menekan tombol.

Pastikan Transaksi Aman

Jual beli online sekarang sudah sangat lumrah digunakan oleh masyarakat. Ketika kamu berbelanja lewat online, pastikan akun atau halaman pembayarannya menggunakan Secure Socket Layer atau SSL. hindari juga menggunakan komputer publik untuk melakukan transaksi.

Jangan Sebarkan Foto Pribadi

Hindari mengirim foto pribadi jika ada orang yang meminta. Mengirim foto-foto pribadi atau bagian intim. Abaikan saja dan jangan pernah menuruti keinginannya, sekalipun orang tersebut adalah orang yang sangat kamu kenal. Menyebarkan foto pribadi lewat media sosial atau internet sangat beresiko membuat gambarmu tersebar di dunia maya.

Awasi dan Ajari Anak-Anak

Anak-anak adalah pihak yang sering menjadi korban dari penyalahgunaan internet. Ajari anak-anak untuk menjaga perilaku di internet. Orang tua bisa mengajarkan hal-hal, yang telah disebut sebelumnya, agar anak tidak mudah tertipu dengan orang-orang yang berniat buruk.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.