1
Muslim Lifestyle News

Mengetahui Masjid Jogokariyan yang Unik & Inspiratif

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

بارك الله… بارك الله …. بارك الله
Semoga menjadi inspirasi untuk masjid-masjid lainnya…
____________
Masjid fenomenal Jogokariyan, Yogyakarta

Ya, masjid yang satu ini memiliki suatu keunikan tersendiri yang mungkin tidak terdapat pada banyak masjid-masjid lainnya, dimana keunikan ini dapat membuat banyak masyarakat kita tercengang ketika mengetahuinya. Masjid yang satu ini, kas saldonya selalu Rp. 0,00 saat diumumkan. Pasti kita semua terkaget-kaget kan mengetahui hal ini. Untuk itulah mari kita ulas lebih lanjut faktanya:

Jika Masjid lain dengan bangga mengumumkan bahwa saldo infaknya puluhan bahkan ratusan juta rupiah, maka Masjid Jogokariyan selalu berupaya keras agar di tiap pengumuman saldo-infak harus NOL Rupiah !! 

Mengapa bisa demikian? Salah satunya, menurut LKM Masjid tersebut, Infak itu ditunggu pahalanya untuk dapat menjadi suatu amal sholih, bukan hanya untuk sekedar disimpan di rekening Bank..

Salah satu sebab lainnya adalah, pengumuman infak jutaan juga dihawatirkan, karena nantinya akan dapat menyakitkan jika sampai para tetangga Masjid ada yang tidak bisa ke Rumah Sakit, tak bisa sekolah, atau tak bisa melakukan beberapa aktivitas yang disebabkan karena ketiadaan dana.

Jika sebuah masjid sampai bisa menyakiti Jamaahnya, maka diyakini juga jika itu adalah sebuah tragedi da’wah. Oleh karena itu, dengan pengumuman saldo infak nol (0) Rupiah, maka para jamaah nantinya juga akan bisa lebih bersemangat dalam mengamanahkan harta yang dimilikinya..

Masya Allah…

Bahkan masjid yang satu ini malah berusaha sebisa mungkin untuk dapat mensejahterakan warganya, salah satunya dengan pemberian berbagai fasilitas macam wifi gratis, ruang olah raga untuk anak-anak dan juga dewasa, buka puasa 5000 piring nasi setiap hari selama bulan ramadhan..

webinar umroh.com

Masjid juga sanggup mencover warga-warga disana yang terserang sakit dengan cara membawa Kartu Sehat Masjid ke rumah sakit dan juga klinik manapun yang ada di wilayah Jogja, termasuk juga dapat memberikan hibah umrah bagi para jamaah yang selalu istiqomah shalat subuh di Mesjidd..

إِنَّمَا يَعْمُرُ مَسَاجِدَ اللَّهِ مَنْ آمَنَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ وَأَقَامَ الصَّلَاةَ وَآتَى الزَّكَاةَ وَلَمْ يَخْشَ إِلَّا اللَّهَ فَعَسَى أُولَئِكَ أَنْ يَكُونُوا مِنَ الْمُهْتَدِينَ

“Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut kepada siapapun selain kepada Allah. Maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk” – (QS. At-Taubah 18)