1
Muslim Lifestyle News

Keutamaan Shalat Tarawih Malam 1-15

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Dalam bulan Ramadhan, ada satu shalat khusus yang tidak terjadi pada bulan-bulan lainnya. Shalat itu adalah shalat tarawih. Cukup banyak memang masyarakat yang menyembut dengan cukup antusias ibadah shalat tarawih ini.

Namun sayangnya, masih banyak juga terutama kaum remaja yang tidak jarang masih mengacuhkan shalat tarawih. Hal ibi bisa saja disebabkan oleh masih banyaknya dari kita yang belum mengetahui manfaat dari shalat tarawih tersebut..

Supaya kita dapat selalu bergairah ketika melaksanakan shalat tarawih, kita mengetahui faedah atau keutamaannya. Masing-masing hari mulai dari hari pertama hingga terakhir memiliki keutamaan-keutamaannya tersendiri. Berikut adalah keutamaan-keutamaan di hari pertama sampai 15.

Seperti yang telah diriwayatkan Ali bin Abi Thalib RA, bahwasannya Nabi Muhamamd SAW bersabda ketika dirinya ditanya tentang keutamaan shalat tarawih:

Malam ke 01 :
Siapa yang shalat Tarawih pada malam pertama dihapus dosa seorang Mu’min seperti ketika ia di lahirkan.

Malam ke 02 :
Shalat Tarawih pada malam kedua di ampuni dosa dirinya dan kedua orang tuanya, jika keduanya Mu’min.

Malam ke 03 :
Malaikat berseru dari ‘Arsy ” Telah diangkat amal dan dosanya yang telah lalu dan di ampuni oleh Allah SWT.

Malam ke 04 :
Baginya mendapat pahala, seperti pahala membaca Kitab Taurat, Zabur, Injil dan Al Qur-an.

webinar umroh.com

Malam ke 05 :
Allah SWT memberinya pahala seperti pahala Sholat di Masjidil Haram, Masjid Madinah dan Masjid Aqsho.

Malam ke 06 :
Allah SWT memberinya pahala Thawaf di Baitul Makmur dan di mintakan ampun baginya oleh setiap batu.

Malam ke 07 :
Pahala yang di peroleh seperti Nabi Musa A.S dan penolongnya saat berperang melawan kejahatan Fir’aun dan Hamman.

Malam ke 08 :
Allah SWT memberikannya pahala seperti pahala apa yang diberikan kepada Nabi Ibrahim AS.

Malam ke 09 :
Pahala ibadahnya seolah seperti kelasnya Nabi Muhammad SAW.

Malam ke 10 :
Allah SWT memberinya Rizki dan kebaikan di dunia dan akhirat.

Malam ke 11 :
Apabila ia meninggal dunia, seperti dilahirkan dari ibunya.

Malam ke 12 :
Ia datang pada hari kiamat kelak dengan wajah berseri-seri ibarat bulan purnama.

Malam ke 13 :
Ia datang pada hari kiamat, selamat dari kejahatan (kejelekan).

Malam ke 14 :
Malaikat pada menyaksikan bahwa sesungguhnya orang tersebut telah Sholat Tarawih maka pada hari kiamat kelak Allah SWT tidak akan menghisabnya.

Malam ke 15 :
Para malaikat bersholawat kepadanya dan menjaga di ‘Arsy dan kursi.