1
Motivasi

Sedang Tidak Mood? Lakukan 7 Hal Ini

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Mood atau suasana hati adalah faktor penting agar kita bersemangat dalam beraktivitas. Jika mood tidak baik, badan jadi lesu dan banyak pekerjaan yang lambat terselesaikan, bahkan terbengkalai.

Mood yang tidak baik sebaiknya harus segera ditangani. Jangan biarkan berlarut-larut sehingga akhirnya membuat kita menjadi tidak produktif. Jika kamu sedang tidak mood, lakukan 7 hal ini, yuk.

  1. Cari Tempat Terang

Cobalah untuk mencari tempat yang terang. Keluar rumah, dan merasakan sinar matahari bisa membuat suasana hati menjadi lebih cerah. Selain itu, berada di luar membuat perasaanmu jadi lebih lapang. Udara yang segar juga akan membuat suasana hati menjaid lebih baik.

  1. Lihatlah Obyek yang Membuatmu Gembira

Kegembiraan (joy) bisa diciptakan, lho. Salah satu caranya adalah dengan melihat obyek yang membuatmu gembira. Obyek-obyek yang membuat gembira contohnya adalah benda yang berwarna-warni, dan pemandangan. Para ilmuwan mengatakan bahwa obyek-obyek tersebut bisa menghadirkan rasa gembira yang membuat kita ingin tersenyum, lho.

  1. Bersihkan Ruangan Sekelilingmu

Agar suasana hatimu lebih ringan, cobalah untuk membersihkan ruangan. Kamu bisa mencoba untuk membersihkan kamar, ruangan di rumah, atau ruang dan meja kerjamu. Salah satu penyebab kita merasa tidak mood adalah karena melihat ruangan sekitar yang sumpek dan berantakan. Merapikan ruangan akan membuat kita merasa lebih puas dan suasana hati lebih ringan.

  1. Minum Banyak Air

Perasaan tidak mood bisa disebabkan karena kondisi fisik yang menurun. Salah satunya adalah kurangnya cairan dalam tubuh. Cobalah untuk minum segelas air untuk mengisi kembali cairan tubuh. Asupan cairan yang kembali terisi akan membuat tubuh jadi segar dan mood lebih naik.

  1. Lakukan Kegiatan yang Produktif

Perasaan puas setelah melakukan sesuatu yang bermanfaat bisa membuat mood jadi lebih baik, lho. Ketika kamu merasa tidak mood, cobalah untuk melakukan sesuatu yang produktif dan bermanfaat. Misalnya mengerjakan tugas yang tertunda, membantu orang lain, atau membuat sesuatu untuk diberikan kepada orang lain. Insya Allah mood jadi lebih baik setelahnya.

  1. Pakailah Baju yang Membuatmu Tampil Keren dan Nyaman

Melihat diri sendiri di kaca dengan penampilan kucel bisa membuat mood semakin buruk. Ketika kamu merasa mood mulai jelek, cobalah untuk tampil dengan keren. Mandi agar terasa lebih segar, lalu pakailah pakaian yang rapi dan keren. Kamu jadi lebih segar dan siap menjalani hari.

webinar umroh.com
  1. Hirup Nafas Dalam-Dalam dan Berdzikir

Ketika mood sedang tidak baik, cobalah untuk menarik nafas dalam-dalam dan menghembuskannya perlahan. Menarik nafas dalam memiliki efek relaksasi yang instan, lho. Sambil menarik nafas dalam dan menenangkan diri, cobalah untuk mengingat Allah. Kita bisa melafadzkan kalimat pujian pada Allah atau mengadukan segala permasalahan kepada Allah. Setelah menyerahkan segala masalah pada Allah, Insya Allah mood menjadi lebih baik.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.