Baru saja Indonesia telah kehilangan sosok seorang ustadz yang begitu terkenal dan mulia. Beliau adalah K.H. M. Arifin Ilham. Beliau baru saja menghembuskan nafas terakhirnya di Malaysia. Tentu ini menjadikan kepedihan yang mendalam bagi masyarakat Indonesia, khususnya di kalangan para dai.
Ustadz yang lahir pada tanggal 8 Juni 1969 ini, wafat pada tanggal 22 Mei malam hari di Penang Malaysia. Ia meninggal dunia karena penyakit kanker kelenjar getah bening dan nasofaring. Selain menderita kanker, beliau juga disebutkan pernah menderita infeksi paru-paru.
Ustadz Arifin Ilham merupakan sosok ustadz yang begitu baik hari di mata para sahabat dan orang yang pernah mengenalnya. Beliau selalu santun dan lembut dalam berkata, serta selalu berusaha menjaga tutur katanya agar tidak sampai menyakiti orang. Sudah tak terhitung kenangan kebaikan dari beliau semasa hidupnya.
-Riwayat pendidikan & mendirikan pesantren
Ustadz Arifin Ilham ini juga merupakan pendiri pondok pesantren Az-Zikra. Pondok pesantren tersebut berada di Gunung Sindur, Bogor. Dedikasi beliau terhadap pondok ini sudah tak terhitung. Sudah sangat banyak santri-santri yang dicetak dari pondok pesantren beliau ini.
Ustadz Arifin Ilham pernah belajar di Pesantren Darunnajah Ulujami, yang terletak di Kebayoran Lama Jakarta Selatan. Namun beliau hanya belajar di pondok tersebut sampai hanya sampai kelas 2 Aliyah (setara SMA). Dan pada tingkat ke-3, beliau melanjutkan studinya di Pesantren Asy-Syafi’iyah yang berada di Tebet.
Ketika kuliah, ia mengambil jurusan Hubungan Internasional dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di Universitas Nasional, Jakarta. Ustadz Arifin Ilham ini merupakan orang asli Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Ia pun beberapa kali juga menyempatkan diri untuk menyampaikan ceramah di kampung halamannya tersebut.
-Populer akan dzikir
Ustadz Arifin Ilham ini juga merupakan sosok ustadz yang terkenal akan dzikir. Ia pula yang mempopulerkan dzikir berjamaah. Sudah tak terhitung lagi Ustadz Arifin Ilham dalam mengajak orang untuk berdzikir agar senantiasa mengingat Allah. Bahkan dzikir yang dilantunkan oleh Ustadz Arifin Ilham sangat indah dan tak jarang membuat orang meneteskan air mata.
Ustadz Arifin Ilham juga kerap mengajak orang-orang non muslim untuk mau memeluk Islam. Dan sudah cukup banyak pula orang-orang non muslim yang menjadi mualaf karena bimbingan beliau.
Beliau juga tak segan-segan untuk mengajak orang yang hidupnya masih tidak benar, agar segera bertaubat dan kembali ke jalan Allah.
Salah satunya adalah beliau pernah mengajak salah satu geng motor yang ada di Bandung yang sering berbuat criminal dan meresahkan masyarakat, untuk berdzikir bersama. Geng motor itu pun akhirnya bertaubat di hadapan ustadz kondang tersebut.
Selain sebagai pendakwah, beliau juga pernah menjalani sebuah bisnis. Bisnis yang dijalankannya adalah madu yang diberi nama sesuai dengan pondok pesantren yang didirikannya, yaitu Az-Zikra.
Kini, sudah tidak dapat kita dengar lagi tausiah dan juga lantunan dzikir indah dari Ustadz Arifin Ilham. Akan tetapi, insyaaAllah segala ilmu yang pernah beliau sampaikan semasa hidup beliau, akan terus mengalir pahalanya, dan dapat menjadi penolong beliau di alam kubur dan juga akhirat kelak.
Selamat jalan K.H. M. Arifin Ilham, segala wejangan, nasehat, dan tausiahmu tak akan pernah kami lupakan. Semoga engkau mendapatkan tempat terindah di sisi Allah SWT. Aamin.