Masjid terbesar dan terbaru di Turki diresmikan oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan pada Jumat 3 Mei 2019. Presiden Turki meresmikan Masjid Camlica yang bisa menampung 63 ribu jamaah ini.
Arsitektur Khas Ottoman dan Seljuk
Masjid Camlica adalah masjid yang megah dan indah. Masjid ini memiliki arsitektur kombinasi dari kerajaan Ottoman dan kerajaan Seljuk. Pembangunan Kompleks Masjid Camlica ini dimulai pada tahun 2013, dan diperlukan biaya sebesar 100 juta US Dollar atau 1,3 Triliun.
Pembangunan Sempat Ditentang
Pembangunan masjid ini didukung penuh oleh Presiden Erdogan, walaupun sempat mendapat tentangan dari berbagai pihak. Presiden Erdogan meyakini bahwa proyek ini merupakan bagian dari warisan nasional Turki. Setelah selesai dibangun, masjid ini mulai dibuka untuk jemaah sejak Maret 2019 lalu.
Masjid Terbesar di Turki
Masjid Camlica memegang rekor sebagai masjid terbesar di Turki. Rekor sebelumnya dipegang oleh masjid yang berada di sebelah selatan provinsi Adana, Turki. Masjid yang bernama Sabanci Central Mosque ini dibuka pada tahun 1998 dan bisa menampung 28.500 jamaah.
Makna Dibalik Angka-Angka di Masjid Camlica
Masjid Camlica berada di kota Istanbul, dan berada di sisi benua Asia dari wilayah Turki. Masjid ini memiliki 6 minaret yang masing-masing memiliki tinggi 107,1 meter. Enam minaret yang dibangun di sekeliling masjid ini yang mencerminkan rukun iman dalam Islam.
Minarets dengan tinggi 107,1 m ini melambangkan kemenangan pasukan Seljuk dari tentara Byzantium. Perang yang disebut dengan Pertempuran Manzikert ini terjadi pada tahun 1071. Perang itu menghancurkan Byzantium dan membuka jalan bagi orang Turki untuk menguasai Anatolia.
Masjid Camlica ini juga memiliki kubah utama yang tingginya 72 m. Angka 72 yang diambil melambangkan asal negara dari warga yang tinggal di Istanbul. Dilansir dari Daily Sabah, warga yang tinggal di Turki semuanya berasal dari 72 negara.
Tampak Megah dan Indah, Menghias Kota Istanbul
Mantan Perdana Menteri Turki, Binali Yildirim, mengatakan bahwa Masjid Camlica ini merupakan hasil karya seni yang indah. Menurutnya, bangunan megah ini bisa menambah keindahan kota Istanbul. Masjid dengan dominan warna putih ini tampak megah dan indah, serta mencolok karena terletak di atas bukit yang tinggi.
Terletak di Bukit Camlica yang Hijau
Masjid yang terletak di bukit Camlica ini berdiri di lahan seluas 90 hektar dan dikelilingi oleh kawasan hijau. Karena letaknya di atas bukit, pengunjung yang datang ke masjid ini bisa menikmati keindahan Selat Bosphorus.
Bukan Hanya Tempat Sholat
Selain masjid untuk beribadah, di dalam Kompleks Masjid Camlica ini juga terdapat museum. Museum ini bernama Museum of Turkish Islamic Art, yang di dalamnya terhadap perpustakaan, galeri, hall, dan beberapa ruangan untuk workshop.
Dalam prosesi pembukaan Masjid Camlica, hadir juga presiden Albania Ilir Meta, Presiden Guinea Alpha Conde, Presiden Senegal Macky Sall, dan Perdana Menteri Palestina, Mohammed Shtayyeh. Hadir juga beberapa perwakilan dari negara-negara tetangga.