1
Tips

7 Langkah Membangun Percakapan dengan Orang Baru

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Setelah Idul Fitri, waktunya untuk menyambut hari yang baru, nih. Salah satu target yang bisa dicapai adalah belajar hal baru.

Menemukan hal baru bisa dilakukan dengan pergi ke banyak tempat untuk bertemu dengan orang-orang baru. Di sana, kita bisa bertemu dengan orang-orang dari latar belakang dan pengalaman berbeda, sehingga bisa banyak belajar dari mereka.

Salah satu cara untuk menyerap ilmu dari orang yang baru adalah dengan ngobrol. Tidak perlu takut mengajak ngobrol orang baru, karena kita bisa melakukannya dengan 7 cara di bawah ini.

Beranikan Diri untuk Menyapa

Salah satu langkah awal yang harus kamu taklukan adalah berani menyapa. Ketika seseorang mulai berani menyapa, berarti ia sudah melakukan Langkah pertama untuk breaking the ice, atau memecah kekakuan di antara dua orang.

Tidak perlu malu menyapa, karena kebanyakan orang akan menanggapi dengan baik ketika disapa. Jika tidak mendapat tanggapan baik, tinggalkan saja karena orang tersebut bukan orang yang nyaman untuk diajak berinteraksi.

Bertanya kepada Mereka

Untuk memulai percakapan, ajukan pertanyaan kepada orang yang ada di depanmu. Tanyakan tentang informasi dasar, seperti nama, asal, aktivitas sehari-hari, dan sebagainya. Selanjutnya, kembangkan percakapan dari jawaban yang mereka berikan.

Tidak Usah Berharap Terlalu Banyak

Salah satu faktor yang membuat kita takut memulai percakapan dengan orang asing adalah karena terlalu banyak berharap. Kita berharap mereka akan memberikan jawaban yang menyenangkan, atau kita berharap akan percakapan yang asyik, atau berharap tentang informasi menarik dalam percakapan tersebut.

Harapan bukan hanya untuk orang yang akan kita ajak bicara, namun juga pada diri kita. Biasanya, kita berharap bisa menjadi teman bicara yang menyenangkan, dan sebagainya. Padahal terlalu banyak berharap justru akan membuat langkah kita tidak kunjung maju untuk menyapa orang baru.

webinar umroh.com

Jangan terlalu banyak berpikir, dan jangan banyak berharap. Lakukan saja. Ajak orang yang baru itu berbicara, dan nikmati percakapan dengan mereka.

Bagikan Ceritamu

Setelah mendengar informasi lewat jawaban-jawaban yang diberikan, sesekali sisipkan informasi tentang dirimu. Tidak perlu terlalu banyak jika mereka tidak bertanya. Berikan saja sedikit informasi yang berkaitan dengan jawaban mereka. Jika mereka tertarik dan menanyakan lebih lanjut, bagikan informasi tersebut.

Cari Persamaan

Untuk membangun koneksi dengan orang baru, carilah persamaan antara dirimu dan orang tersebut. Carilah persamaan dari informasi-informasi yang ia berikan saat kamu bertanya. Misalnya ketika ia mengatakan tinggal di suatu tempat, carilah persamaan atau hubungan kita dengan hal yang ada di sekitar rumahnya. Persamaan-persamaan yang kita temukan akan menciptakan koneksi di antara kalian berdua.

Berikan Pujian yang Tulus

Carilah hal positif dari lawan bicaramu. Misalnya tentang pekerjaan yang sedang ia lakukan, aktivitas selama ini, jilbab yang dikenakan, dan sebagainya. Usahakan kamu benar-benar menemukan kelebihan itu, agar bisa menyampaikan pujian yang tulus. Menyampaikan pujian berarti kita menghargai orang tersebut, sehingga akhirnya bisa membuatnya nyaman dengan keberadaan kita.

Santai

Jika tidak terbiasa berbicara dengan orang asing, mungkin kamu akan merasa tegang dan kaku. Berusahalah untuk santai, seperti mengajak bicara teman yang sudah kamu kenal. Saat kamu memasang bahasa tubuh yang tegang, orang lain akan merasakannya dan akan membuat percakapan menjadi tidak mengalir dan kurang menarik.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.