1
News

Daftar Paspor Terkuat Dirilis. Indonesia Peringkat Berapa?

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Daftar paspor terkuat di dunia dikeluarkan oleh Henley Passport Index. Jepang dan Singapura tercatat memiliki paspor terkuat di dunia di tahun 2019. Keduanya meraih posisi pertama hingga di paruh kedua tahun 2019 ini.

Paspor Jepang dan Singapura Terkuat di Dunia

Jepang dan Singapura mendapat predikat sebagai negara dengan paspor paling ramah untuk perjalanan.  Kedua negara tersebut menawarkan akses bebas visa ke 189 negara.

Peringkat Dirilis oleh Hanley Passport Index

Henley Passport Index setiap tahun memberikan penilaian dan membuat peringkat paspor-paspor dari seluruh negara di dunia. Henley Passport Index memang secara berkala mengukur akses yang diberikan oleh paspor dari masing-masing negara.

Penelitian tersebut sudah dilakukan sejak tahun 2005. Di situs resminya, kita bisa melihat gambaran tentang seberapa kuat paspor dari masing-masing negara.

Dr. Christian H. Kaelin, Chairman dari Henley & Partners, serta pencetus konsep indeks paspor, mengatakan bahwa  peringkat terbaru dari Henley Passport Index menunjukkan bahwa negara-negara di dunia memandang keterbukaan visa menjadi hal yang krusial bagi kemajuan ekonomi dan sosial negara mereka.

Peringkat Kedua

Sementara itu, Korea Selatan meraih juara kedua. Korea Selatan memiliki perangkat yang sama dengan Finlandia dan Jerman. Ketiga negara tersebut memiliki paspor yang bisa mengakses 187 negara tanpa visa.

Finlandia mendapatkan akses bebas visa terbaru dari perubahan kebijakan visa Pakistan. Sebelumnya, Pakistan memang memberlakukan visa yang sangat ketat. Kini, Pakistan menawarkan ETA (Electronic Travel Authority) yang diberikan kepada warga negara dari 50 negara. Di antara 50 negara tersebut adalah Finlandia, Jepang, Malta, Spanyol, Swiss, dan Uni Emirat Arab.

Peringkat Amerika Serikat dan Inggris Menurun

Sementara itu, Amerika Serikat dan Inggris tahun ini menempati posisi paspor terkuat keenam di dunia. Peringkat ini menurun, setelah sebelumnya kedua negara tersebut sempat menduduki peringkat teratas di tahun 2014.

webinar umroh.com

Peringkat 6 di tahun 2019 ini merupakan posisi terendah yang pernah dipegang oleh paspor Amerika Serikat dan Inggris sejak tahun 2010.

Paspor Uni Emirat Arab Meningkat Pesat

Di sisi lain, paspor dari Uni Emirat Arab mengalami kenaikan peringkat tahun ini. Di tahun 2019, paspor Uni Emirat Arab berhasil memasuki 20 besar paspor terkuat di dunia. Posisi tersebut merupakan yang pertama kali dalam 14 tahun. Lima tahun terakhir ini, Uni Emirat Arab berhasil meningkatkan lebih dari dua kali lipat bebas visa untuk paspornya.

Posisi Indonesia

Dalam daftar tersebut, sayangnya posisi Indonesia turun lagi. Dari peringkat yang disusun oleh Henley Passport Index, paspor dari Indonesia ada di posisi 75. Indonesia kini memiliki akses bebas visa ke ke-69 negara. Posisi tersebut turun 8 peringkat dari posisi sebelumnya. Di tahun 2018, Indonesia meraih posisi paspor terkuat nomor 67 di dunia.

Sementara itu, urutan terakhir dipegang oleh Afghanistan. Warga negara Afganistan hanya memiliki akses bebas visa ke 25 negara.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.