1
Umroh & Haji

Tata Cara Menyembelih Hewan Qurban

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Allah SWT bukan hanya menciptakan manusia saja dimuka bumi ini, tetapi terdapat tumbuhan, jin bahkan hewan sekalipun. Sebagai makhluk ciptaan Allah SWT kita diperintahkan untuk berbuat baik kepada siapapun ciptaan Allah SWT Termasuk kepada hewan qurban sekalipun yang akan di qurban kan pada hari raya Idul Adha.

Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Qurban pun telah tiba, biasanya setelah sholat Ied, sampai tiga hari berikutnya yakni pada tangg 11, 12, dan 13 Dzulhijjah, umat Islam yang berkemampuan dalam materi dianjurkan untuk berqurban.  Baik berupa sapi maupun kambing.

Hari Raya Idul Adha dimaksudkan untuk mengenang sejarah Nabi Ibrahim yang rela mengorbankan anaknya untuk dijadikan qurban. Bukan hanya sejarahnya saja tetapi dengan berqurban umat muslim yang kurang mampu akan menikmati santapan daging dari hewan qurban yang diberikan oleh yang berqurban (orang mampu). Dengan berqurban kita dapat berbagi satu sama lain.  

Baca Juga: 5 Tips Menabung untuk Qurban

Berqurban pun harus sepenuhnya niat dengan ketulusan hati yang ikhlas bukan hanya untuk ajang memamerkan harta yang dimiliki.  Karena sejatinya berqurban adalah membagikan kebaikan untuk orang lain sehingga orang lain yang tidak pernah memakan daging pun dapat merasakan daging dari hewan qurban tersebut.

Dalam Islam setiap apa yang kita kerjakan pasti terdapat aturan yang mengatur segala tentang kehidupan. Seperti halnya adab-adab atau tata cara menyembelih hewan qurban  dalam kitab Almufashshal fi Ahkamil Udhiyah karya Dr. Hisamuddin.

Berikut ada 11 adab menyembelih hewan qurban:

1. Penyembelih dianjurkan untuk menghadap kiblat serta hewan yang akan disembelih pun dianjurkan menghadap kiblat juga.

Karena segala sesuatu yang baik dianjurkan untuk menghadap kiblat karena kiblat merupakan petunjuk arah untuk umat muslim di dunia ini.

webinar umroh.com

Baca Juga: Pengertian, Hukum, Tata Cara, dan Keutamaan Qurban

2. Niat melakukan qurban

Di sini harus dilakukan dengan niat dihari dengan penuh keikhlasan bahwa Ia akan berqurban demi Allah SWT bukan hanya untuk dipandang oleh orang sekitar. Dan niat biasanya bisa dilafalkan terlebih dahulu dengan lisan.

3. Mengikat hewan qurban sebelum disembelih.

Hewan yang akan di jadikan qurban hendaknya diikat terlebih dahulu, ini dilakukan agar tidak terjadi perlawanan yang dilakukan oleh hewan qurban tersebut

4. Membawa dan mengiring hewan qurban dengan baik ketempat penyembelihan.

Hewan qurban harus digiring dengan baik tidak boleh dicambuk oleh benda apapun. Dan harus diperlakukan dengan baik.

Baca Juga: Mana yang Paling Afdhol, Berqurban Kambing atau Sapi?

5. Menajamkan pisau yang akan digunakan untuk menyembelih hewan qurban

Di sini bertujuan agar hewan tersebut tidak merasakan sakit yang lama ketika hendak disembelih, karena pisau yang tajam akan langsung mengenai urat syaraf dari hewan qurban tersebut.

6. Jangan pernah melakukan penajaman pisau di depan hewan qurban.

Hal ini dilakukan untuk mengindari rasa takut yang akan dirasakan oleh hewan qurban tersebut, sehingga hewan qurban ketika hendak disembelih akan merasakan tidak ketakutan.

7. Hewan qurban yang disembelih sebaiknya diletakkan di tanah dengan posisi mengarah ke kiblat.

Sebaiknya jangan menyembelih hewan qurban dengan keadaan hewan tersebut dalam posisi berdiri, karena jika hewan tersebut berdiri, bisa berakibat fatal seperti hewan tersebut lari dan mengenai masyarakat yang melihat proses penyembelihan.

8. Sebaiknya menyembelih sendiri.

Jika menyembelih sendiri bisa dikatakan lebih afdol karena disembelih oleh orang yang berqurban, terapi jika tidak bisa menyembelih sendiri maka bisa meminta bantuan orang lain yang lebih paham untuk menyembelih hewan qurban

9. Membaca bismillah dan takbir seperti :

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلهِ الْحَمْد

artinya : “Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang” dan “Allah maha besar”.

Baca Juga: Tips Memilih Hewan Qurban

10. Membaca doa dan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Setelah selesai membaca doa dan takbir yang dikumandangkan :

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

Artinya : ya Tuhanku ini hewan adalah nikmat dari-Mu dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu, karenanya hai Tuhanku yang Maha Pemurah terimalah taqarubb ku.

Taqarrub sendiri memiliki arti : sejauh mana hati mampu merasakan kedekatan dengan Allah SWT

11. Minta tolong kepada orang lain agar membantu proses penyembelihan hewan qurban.

Karena penyembelihan hewan qurban tidak dapat dilakukan dengan sendirian. Ketika hendak menyembelih carilah orang lain untuk meminta bantuan karena sejatinya manusia tidak bisa hidup sendiri, tanpa bantuan orang lain.

Baca Juga: Ini 5 Wadah Ramah Lingkungan yang Bisa Digunakan untuk Daging Qurban