1
Travel

Kamu Suka Traveling? Ternyata Inilah Beberapa Manfaat yang Bisa Kamu Dapat (Part 2)

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Ada beberapa orang yang memang kegemarannya bepergian. Entah memang sudah hobi bawaannya atau bukan, yang jelas ia sangat enjoy sekali jika melakukan aktivitas bepergian. Dan ia pun banyak sekali menghabiskan waktunya untuk bepergian menjelajahi satu tempat ke tempat lain. Namun kamu juga perlu mengetahui beberapa manfaat traveling jika dilihat dari sisi islami. Berikut beberapa ulasannya:

– Sebagai saksi kebesaran Islam

Traveling dapat juga menjadi saksi kebesaran islam, terlebih jika kita melakukan perjalanan ke tempat-tempat yang banyak meninggalkan bukti-bukti peninggalan islam dan menjadi saksi sejarah islam. Darisana tentu saja kita sendiri dapat menjadi saksi akan kebesaran islam itu sendiri dengan melihat langsung bukti-bukti peninggalan islam.

– Sarana untuk membuat kita senantiasa bersyukur

Dengan melakukan traveling, tentunya akan membuat kita semakin luas dala memandang kehidupan yang ada di bumi. Mungkin akan banyak sekali fenomena-fenomena baru dalam kehidupan yang tidak pernah terpikir dan terbayangkan dalam benak kita sebelumnya. Fenomena-fenomena kehidupan yang ada tentu tidak selamanya menyenangkan, namun ada pula yang menyedihkan. Saat kita melihat fenomena-fenomena kehidupan yang menyedihkan, tentunya hal itu bisa semakin memperbesar rasa syukur yang ada di dalam diri kita, apalagi apabila kita menyadari bahwa ternyata kehidupan kita jauh lebih enak dan menyenangkan dibandingkan beberapa fenomena kehidupan  yang kita lihat.

– Saksi keindahan bumi

Jika kita jarang melakukan traveling, mungkin tempat yang akan kita kunjungi itu-itu saja dan sangat sempit sekali cakupannya. Dengan melakukan traveling, tentu kita akan banyak menjamah suatu tempat sehingga cakupan dari lingkungan yang kita kunjungi tentu akan semakin luas. Saat itulah mungkin kita bisa dapat menemukan banyak sekali tempat-tempat yang begitu indah dan mempesona, yang mana hal tersebut juga merupakan saksi keindahan bumi.

– Menyadarkan bahwa uang bukanlah segalanya

webinar umroh.com

Tidak bisa dipungkiri bahwa uang memanglah sesuatu yang penting, tetapi juga bukan segala-galanya. Mindset itu mungkin akan bisa semakin kuat tertanam dalam otak kita ajika kita sering melakukan traveling. Dalam melakukan traveling, tidak mustahil jika kita akan banyak menemukan sesuatu-sesuatu yang tidak kalah berharganya dari uang, bahkan mungkin bisa saja justru itu lebih berharga dari uang. Dan yang paling nyata ialah dari keindahan-keindahan alam serta sumber daya yang ada, yang mana hal itu tentu merupakan bukti kuasa Allah yang tidak bisa diciptakan dengan uang berapa pun banyaknya.

– Bertemu dengan saudara sesama muslim dan menjadi teman dalam berbuat kebaikan

Traveling tentu akan dapat membuat kita bertemu dengan banyak orang baru, tak terkecuali dengan saudara sesame muslim kita. Nah saat kita bertemu dengan saudara sesama muslim saat melakukan traveling, tentu kita dapat menjalin pertemanan dan hubungan baik dengan mereka, yang mana hal itu juga akan makin memperat hubungan persaudaraan dengan sesame muslim.

Itulah beberapa manfaat dan keutamaan traveling dari pandangan nilai-nilai islami. Cukup beruntung jika kita memang memiliki hobi traveling. Namun untuk kita yang masih berkutat dengan kesibukan sehari-hari dan memiliki sangat banyak aktivitas, sempatkanlah juga sesekali waktu untuk mau melakukan traveling, sehingga kita akan mendapatkan beberapa keutamaan dari traveling itu.