1
Motivasi Muslim Lifestyle News

Inilah 4 Peran Wanita Dalam Alquran Serta Prioritasnya

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Perempuan sendiri pada dasarnya memiliki peranan penting dalam kehidupan bermasyarakat. Bahkan tidak hanya sebatas di lingkup masyarakat saja, peranan perempuan juga bisa sangat berdampak besar pada sebuah negara, bahkan lebih dari itu perempuan juga dapat memegang andil luar biasa atas lahirnya sebuah peradaban yang lahir di suatu muka bumi ini. Hal ini sudah banyak terlihat

Untuk berbicara mengenai peranan wanita, kita pun harus mendapat informasinya dari sumber yang tepat dan akurat.  Padahal, kalau kita semua mengetahuinya, ada satu kitab ajaib yang sudah menjelaskan secara apik peranan dari kaum perempuan. Kitab tersebut tentu saja adalah kitab suci kita semua sebagai umat muslim, yaitu Alquran.

Alquran juga berbicara tentang perempuan. Alquran juga mengatakan jika perempuan adalah kunci segalanya. Kebaikan keluarga, masyarakat, dan negara. Masih di dalam kitab yang menakjubkan itu, perempuan dalam hal peranannya dibagi menjadi empat bagian peran. Hai ini berdasarkan prioritas terbaiknya. Pertama, sebagai istri. Kedua, sebagai ibu. Ketiga sebagai pribadi. Terakhir, peran sosial.

Diantara keempat hal tersebut, alquran paling banyak bercerita tentang kiprah perempuan sebagai istri. Dan yang paling minim atau sedikit adalah kiprahnya dalam bidang sosial. Maka yang hari ini masih disibukkan oleh berbagai aktifitas yang manfaatnya hanya berdampak bagi dirinya sendiri, sebaiknya segera berbenah. Begitu pula para “sosialita”, mulai sekarang mereka harus sadar jika wanita diminta untuk berpikir ulang tentang perannya jika mereka menginginkan dari rahimnya lahir generasi mulia.

Perhatikan urutan dominannya baik-baik. Ketika kita coba untuk membaliknya atau menggeser letaknya sekehendak nafsu kita, maka yang terjadi adalah tumbuhnya anak-anak yang bermasalah.

Jadi ketika ada sebuah pertanyaan “mana yang lebih prioritas anatara menjadi istri yang baik atau ibu yang baik?”. Maka jawabannya adalah istri yang baik. Hal ini disebabkan karena hal itu adalah tingkatan peran teratas dari seorang wanita berdasarkan yang disebutkan dalam Alquran. Oleh karena itu, selesaikan dengan baik bagian ini, dan jangan berpikir untuk memprioritaskan tiga peranan yang lain, apalagi jika peranan utama ini belum bisa dilaksanakan dengan baik. Untuk dapat menjalankan peran utama ini, para istri juga harus memberikan pengabdian istimewa untuk suami. Lalu perhatikanlah kemudian tugas perempuan sebagai ibu akan dengan mudah dijalani.

Inilah jawaban kenapa sebuah rumah tangga atau keluarga yang “broken home”, akan sulit sekali untuk dapat melahirkan anak-anak yang memiliki kepribadian yang begitu kokoh. Hal ini tentu saja dapat terjadi karena tak lain disebabkan jika para anak tersebut tak bisa mendapatkan sosok teladan yang mulia itu di rumahnya. Bagaimana tidak, para wanita yang harusnya bisa memainkan prioritas perannya sebagai ibu saja tidak dapat dilakukan dalam rumah tangga itu. Padahal seharusnya rumah dan lingkungan keluarga harus bisa menjadi tempat dimana kegemilangan generasi itu bermula.

Karena itulah, para wanita mulai saat ini harus dapat memahami empat peranannya sesuai dengan yang disebutkan Alquran. Tidak hanya memahami, mereka pun harus mengetahui prioritasnya, dan yang paling utama adalah mereka harus dapat menjadi sosok istri yang baik dalam rumah tangga.

webinar umroh.com