Mengkonsumsi bahan makanan mentah memang bukan merupakan hal yang lazim bagi sebagian orang. Terlebih dahulu, makanan yang akan kita konsumsi akan melewati proses memasak. Mulai dari direbus, ditumis, digoreng, dan sebagainya. Makanan dianggap terasa lebih enak setelah dimasak.
Akan tetapi, tahukah kamu bahwa ada bahan makanan yang lebih baik dikonsumsi mentah? Di bawah ini adalah 4 bahan makanan yang sebaiknya dikonsumsi mentah.
Brokoli
Brokoli mengandung phytochemical Sulforaphane yang membantu mencegah kanker, penyakit jantung, inflamasi, depresi, dan berbagai gangguan kesehatan lainnya. Sebuah studi, yang dilakukan pada tahun 2008 dipublikasikan oleh Journal of Agriculture and Chemistry, menunjukkan bahwa tubuh kita menyerap sulforaphane pada brokoli lebih cepat ketika dikonsumsi dalam kondisi mentah.
Studi lain juga menunjukkan bahwa kandungan vitamin C dalam brokoli akan menurun seiring dengan proses memasak. Proses memasak yang dimaksud dalam studi ini mencakup direbus dan ditumis. Jika kita tidak tahan dengan rasa brokoli mentah, kita disarankan untuk mengukusnya. Metode memasak kukus memiliki dampak terkecil dari hilangnya nutrisi.
Bawang Bombay
Bawang bombay memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Kandungan flavonoid quercetin yang tinggi di dalamnya membantu mencegah dan mengurangi kanker. Karena itu, ketika kita mengkonsumsi bawang bombay dalam kondisi mentah, maka kerja dari senyawa tersebut akan lebih maksimal. Proses memasak memang bisa mengurangi manfaat dari kandungan phytochemical dalam bawang bombay.
Selain bisa mencegah dan mengurangi kanker, bawang bombay juga membantu mencegah penyakit kardiovaskular. Jika bawang bombay dipanaskan, maka kandungan yang bisa menyehatkan jantung tersebut, akan hilang dalam waktu 30 menit. Hilangnya senyawa bermanfaat tersebut tergantung dari bentuk bawang bombay ketika dimasak.
Bawang Putih
Bawang putih juga mengandung senyawa antiplatelet yang membantu kesehatan kardiovaskuler. Kandungan tersebut juga akan terpengaruh oleh panas. Dalam studi yang dilakukan pada tahun 2007, menunjukkan bahwa memanaskan bawang putih di suhu 200 derajat celcius selama 6 menit, bisa menekan aktivitas senyawa antiplatelet. Karena itulah bawang putih lebih baik konsumsi dalam kondisi mentah untuk mendapatkan manfaatnya.
Memanaskan bawang putih selama 20 menit bisa menghilangkan aktivitas antibakteri di dalamnya. Sedangkan memanaskan bawang putih di microwave selama satu menit bisa merusak kemampuan bawang putih memerangi kanker hingga 100%. Karena itu, jika ingin mendapatkan manfaat sehat dari bawang putih, bersiaplah untuk mengkonsumsinya dalam keadaan mentah.
Paprika dan Cabai
Paprika dan cabai memiliki rasa yang pedas. Selain rasa pedas yang menggugah selera, paprika dan cabai mengandung beragam vitamin di dalamnya. Salah satu kandungan yang paling tinggi pada paprika dan cabai adalah vitamin C. Sayangnya, kandungan vitamin C, dan vitamin lain dalam paprika dan cabai akan menurun saat dipanaskan. Karena itu, untuk mendapatkan manfaat paprika dan cabai, lebih baik konsumsi keduanya dalam kondisi mentah.