1
Motivasi Muslim Lifestyle Tips

Beginilah Cara Adab Makan yang Dicontohkan Rasulullah

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Indonesia merupakan salah satu Negara dengan mayoritas penduduknya beragama islam. Agama islam telah mengatur tata cara atau adab setiap muslim dalam melakukan aktivitas contohnya adab makan yang baik sesuai dengan yang dicontohkan Rasulullah SAW. Sudah sejatinya kita melakukan adab makan yang baik dan benar supaya mencerminkan sebagai seorang muslim yang memiliki akhlak baik.

Baca juga: Selain Adab Makan, Ini Hal Penting Lainnya yang Perlu Diketahui

Sudah tahukah Anda mengenai adab makan yang dianjurkan rasulullah SAW? Jika belum, berikut umroh.com jelaskan.

1. Mencuci tangan

Sebelum kita memulai makan, jika tangan kita dalam keadaan kotor atau tidak yakin dalam keadaan bersih, hendaknya kita mencuci kedua tangan guna menghilangkan kotoran atau hal-hal yang berbahaya bagi tubuh yang melekat ditangan. 

Baca juga: Sehabis Makan, Jangan Lupa Berdoa dan Baca Al Quran di Sini

2. Mengucapkan basmallah

Makan menjadi salah satu aktivitas seorang muslim, namun tidak hanya makan saja setiap aktivitas yang ingin kita lakukan hendaknya selalu di awali dengan basmallah sesuai dengan hadist Rasulullah SAW :“ apabila salah seorang diantara kalian hendak makan maka ucapkanlah ‘bismillah’ dan jika lupa mengucapkannya diawal makan, maka ucapkanlah “bismillah awwaalahu wa aakhirahu” (dengan menyebut nama allah diawal dan diakhir)”. HR Abu Daud No. 3767.

adab makan rasulullah
source: freepik.com

3. Makan dengan tangan kanan

Rasulullah menganjurkan umatnya untuk senantiasa makan dengan menggunakan tangan kanan, karena menggunakan tangan kanan jauh lebih baik dan sesuai dengan sabda Rasulullah SAW : “apabila salah seorang dari kalian makan, makanlah dengan tangan kanan dan minumlah dengan tangan kanan, sesungguhnya setan makan dan minum dengan tangan kirinya”. 

Baca juga: Penting! Ini Ada Orang Tua kepada Anaknya

4. Hendaknya tidak meniup makanan yang masih panas 

Seringkali kita meniup pada makanan yang masih panas, tapi ternyata hal tesebut tidak diperkenankan menurut islam. Sesuai dengan sabda Abu Sa’id al-khudri Radhiyallahu anhu : “Rasulullah SAW melarang meniup ketika minum ataupun makan”.

webinar umroh.com
adab makan rasulullah
source: freepik.com

5. Biasakan makan tidak berdiri

Sudah bukan hal yang tidak asing lagi jika banyak masyarakat terutama di kota-kota besar yang mengadakan pesta  dan dilaksanakan di fasilitas dengan hiburan yang serba mewah, yang kadang lupa dengan ketersediaan tempat duduk. Sesuai dengan adab makan yang dicontohkan Rasulullah SAW ada baiknya jika makan di lakukan dengan posisi duduk sesuai dengan sabdanya : “sesungguhnya beliau melarang seseorang minum sambil berdiri”. Qotadah berkata : “bagaimana dengan makan?” beliau menjawab : “ itu lebih buruk lagi”. (HR. Muslim dan Turmidzi) 

6. Tidak mencela makanan 

Makanan merupakan suatu nikmat yang diberikan allah SWT kepada umatnya, untuk itu sebagai umat islam kita wajib mensyukuri nikmat yang diberikan setiap harinya kepada kita dan setiap umat muslim dilarang mencela makanan karena sesungguhnya Rasulullah SAW tidak pernah mencela makanan, apabila beliau beselera (menyukai  makanan yang telah dihidangkan) beliau memakannya. Jika kalau tidak suka (tidak berselera), maka beliau meninggalkannya”. (HR. Al – Bukhari dan muslim).

source: freepik.com

7. Tidak berlebihan menyantap hidangan

Sering kali kita menyantap makanan sampai lupa dengan adab makan yang dicontohkan Rasulullah SAW, sesuai dengan sabdanya “tidak ada yang memadati perutnya dengan makanan untuk menguatkan badannya. Jika perlu ia makan, hendaklah perutnya diisi sepertiga makanan, sepertiga air (minuman) dan sepertiga lagi udara (bernafas).” (HR. At- Tirmidzi No. 2302).

Baca juga: 12 Kuliner Favorit Rasulullah yang Wajib Dicoba

8. Mengakhiri makan dengan pujian kepada Allah SWT

Jika kita memulai makan dengan basmallah maka kita juga jangan lupa mengakhirinya dengan berdo’a : “alhamdulillaahilladzi ath’amani hadza wa razaqqaniihi min ghairi haulin minni walaa quwwatin”. (segala puji bagi Allah yang telah memberi makanan ini kepadaku dan yang telah memberi rezeki kepadaku tanpa daya dan kekuatanku). Hal ini sebagai salah satu bentuk rasa syukur kita terhadap kenikmatan yang Allah SWT telah berikan dengan cara memuji Allah.

adab makan rasulullah
source: freepik.com

Itulah beberapa adab makan yang selalu Rasulullah saw terapkan semasa hidupnya dan kita sebagai umat muslim sangat dianjurkan untuk senantiasa mengikuti adab yang dilakukan oleh Rasulullah saw. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat dan di amalkan untuk kita semua.