1
Category

Muslim Lifestyle

Category

Masjidil Haram jadi salah satu tujuan utama jamaah haji maupun umroh. Sebelum beribadah di sana ada beberapa Tips Beribadah di Masjidil Haram. Pasalnya banyak keistimewaan beribadah di sana. Dari segi pahala, beribadah di sana memiliki keutamaan 100.000 kali lipat dibanding beribadah di masjid lainnya. Tidak heran banyak jamaah yang rela berlama-lama di sana dengan terus melaksanakan ibadah, bahkan meski dengan kursi roda. Setiap tahunnya saat musim haji, atau saat waktu-waktu utama umroh masjid ini sangat dipadati jamaah. Mereka datang sejak sebelum subuh, hingga malam hari beberapa jam setelah isya. Meski begitu masjid ini tidak pernah sepi, tetap saja ada yang melewati malam dengan ibadah di dalamnya. Saking ramainya jamaah pada waktu tertentu, bisa membuat banyak jamaah yang tercecer, kehilangan kelompoknya. Akhirnya waktu terbuang banyak hanya untuk mencari kawan, bukan untuk ibadah. Oleh karena itu, agar Anda lebih nyaman, aman dan khusyuk beribadah di sana, perlu ada strategi khusus. Baca Juga:…