1
Category

Parenting

Category

Mendidik dan mengasuh anak memang bukan hal yang gampang. Selain harus memastikan kebutuhannya terpenuhi, orang tua juga harus senantiasa mengajarkan nilai-nilai moral. Nilai moral bukanlah sesuatu yang bisa dianggap remeh. Dengan nilai moral yang baik, anak akan tumbuh dengan karakter yang baik dan bermanfaat bagi lingkungannya. Akan tetapi, bisa jadi orang tua akan menemukan saat di mana anak tampak menyebalkan dan tidak bisa diatur. Ada saja perilakunya yang membuat kita habis kesabaran dan memarahinya habis-habisan. Padahal jika ditelisik lebih jauh, ternyata perilaku buruk anak tersebut disebabkan karena pola asuh orang tua. Tanpa bermaksud menghakimi, jika anak menunjukkan 6 perilaku di bawah ini, ada baiknya orang tua mengevaluasi cara dalam mendidik si kecil. Terus Menerus Menangis dan Menyebalkan Ketika anak menjadi lebih sering menangis atau sering mengganggu, bisa jadi mereka sedang membutuhkan perhatian lebih dari orang tua. Perhatian yang sangat mereka butuhkan adalah berupa sentuhan kasih sayang dari orang tua. Saat…