1
Category

Travel

Category

Perayaan Idul Fitri di Turki dikenal dengan nama ‘festival gula’ atau Şeker Bayramı. Pada hari itu, banyak orang-orang yang menyajikan makanan manis bagi tamu yang datang rumah, serta bagi anak-anak yang berkunjung ke rumahnya. Di bawah ini adalah beberapa makanan manis yang akan kamu jumpai dan banyak disajikan saat hari raya Idul Fitri di Turki. Baklava Baklava merupakan makanan manis yang sangat khas dari Turki. Bahkan banyak juga orang yang terbang ke Turki hanya untuk mencicipi hidangan ini. Baklava merupakan tumpukan pastry dengan isian kacang yang dipanggang, lalu disajikan siraman sirup gula. Baklava ini juga merupakan salah satu hidangan khas yang disajikan saat hari raya Idul Fitri di Turki. Sam Tatlisi dan Kalburabasti Hidangan manis ini mirip dengan cake yang dipotong kecil-kecil, kemudian dimasukkan dalam rendaman sirup gula. Tekstur kue  seperti spons yang direndam sirup gula membuatnya menjadi lebih manis dan juicy. Sam Tatlisi memiliki aroma lemon sehingga rasanya lebih…