1
Kesehatan

Efek Asam Urat Yang Berbahaya Bagi Tubuh

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Asam urat merupakan sebuah penyakit yang dapat diderita oleh orang dewasa. Asam urat atau dengan nama lain penyakit pirai atau gout merupakan sejenis radang sendi yang disebabkan oleh pengkristalan natrium urat di dalam atau di sekitar sendi. Kandungan asam urat yang tinggi dapat menyebabkan efek asam urat yang menganggu kesehatan tubuh. efek asam urat tersebut sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Berikut ini terdapat beberapa efek asam urat yang dapat dirasakan oleh penderita asam urat:

  1. Menghambat Aktivitas

Efek asam urat yang dapat dirasakan oleh penderita penyakit asam urat yaitu terhambatnya aktifitas sehari-hari. Tingginya kadar asam urat dalam tubuh dapat menyebabkan rasa sakit pada bagian sendi yang tentunya akan sangat mengganggu aktifitas sehari-hari. Rasa sakit yang diakibatkan oleh tingginya kadar asam urat menyebabkan gangguan yang dapat menghambat dalam melakukan aktifitas.

  1. Asidosis Metabolik

Efek asam urat yang selanjutnya yaitu Asidosis metabolik. Asidosis metabolik merupakan salah satu efek asam urat yang merupakan suatu kondisi dimana organ tubuh yaitu ginjal sulit dalam melakukan pembuangan kandungan asam urat dalam tubuh. hal tersebut dapat menyebabkan pengkristalan asam urat dan menempel pada persendian tubuh. Kondisi asidosis metabolik ini akan meningkatkan frekuensi dari pengambilan nafas, yang nantinya akan membuat keadaan :

  • merasa pusing
  • nafas anda menjadi tersengal-sengal
  • lemas
  • hilangnya kesadaran yang akan berujungpada kematian

Asidosis metabolik ini dapat terjadi ketika tubuh memiliki asupan purin yang terlalu tinggi dan meningkatkan kandungan asam urat melebihi standar, yaitu 7 mg / dl.

  1. Nyeri dan Sakit Parah pada Persendian

Efek asam urat yang berikutnya yaitu rasa nyeri dan sakit parah pada bagian persendian. hal tersebut diakibatkan karena asam urat yang gagal di cerna tidak dapat dikeluarkan oleh ginjal. Sehingga, asam urat tersebut akanmengendap dan membentuk kristal-kristal asam urat yang runcing dan menempel pada bagian persendian. Kristal-kristal ini akan menimbulkan rasa sakit dan nyeri yang berlebihan ketika menggerakkan bagian tubuh yang ditempeli kristal tersebut.

  1. Penyakit Jantung Koroner

Efek asam urat yang keempat yaitu penyakit jantung koroner. Tingginya kadar asam urat atau yang disebut juga Hiperurkemia memiliki hubungan dengan  penyakit jantung koroner. Penyakit asam urat memiliki suatu sindrom yang menyebabkan adanya kelainan pada bagian insulin, dimana dapat meningkatkan kadar insulin di dalam darah, serta menyebabkan hipertensi dan pada akhirnya berujung pada munculnya gejala penyakit jantung koroner.

  1. Pirai

Pirai merupakan salah satu efek samping asam urat. Pirai merupakan sebuahkondisi dimana seseorang mengalami nyeri yang sangat mengganggu dan luar biasa pada bagian sendi-sendi kecil dan bagian telapak kaki.

  1. Gagal Ginjal

Gagal ginjal juga merupakan salah satu efek samping asam urat. Tingginya kadar asam urat dapat menimbulkan kristal-kristal yang dapat menghambat kerja dari ginjal dan dapat mengakibatkan ginjal tidak mampu dalam mencerna dan mengeluarkan asam urat dari tubuh sehingga menyebabkan gejala gagal ginjal.

webinar umroh.com
  1. Batu Ginjal

Efek sama urat yang selanjutnya yaitu penyakit batu ginjal. Asam urat yang tinggi pada urine dapat menyebabkan terjadinya batu ginjal. Hal tersebut terjadi karena asam urat yang mengalami pengkristalandan pada akhirnya akan menjadi batu ginjalyang akan menyumbat bagian saluran urin.

Hal diatas merupakan beberapa efek asam urat yang dapat dirasakan oleh tubuh manusia. Efek asam urat sangat berbahaya bagi tubuh, maka dari itu jagalah pola hidup anda agar tidak mengalami penyakit asam urat.