1
Umroh & Haji

Catat! 10 Hotel yang Paling Dekat dengan Masjidil Haram

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Umroh.com – Ka’bah merupakan kiblat milik umat Islam. Di manapun umat muslim berada, mereka akan selalu beribadah menghadap Ka’bah dan bermimpi untuk dapat mengunjungi Ka’bah. Ali Husni Al Kharbuthi menuliskan bahwa yang pertama kali membangun Ka’bah adalah malaikat, tepatnya sebelum bumi diciptakan.

Meski begitu, para sejarawan sepakat bahwa Ka’bah pada hakikatnya dibangun oleh nabi Ibrahim dan putranya Ismail. Menurut Fathurrahman Yahya, Hal ini karena Ka’bah yang ada sekarang identik dengan bangunan yang didirikan oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.

Baca juga: 7 Tips Beribadah di Masjidil Haram

Mereka melaksanakan pembangunan Ka’bah ini karena diperintahkan oleh Allah. Akan tetapi dalam Alquran Allah berfirman dalam Al-Baqarah ayat 127:

وَإِذْ يَرْفَعُ إِبْرَاهِيمُ الْقَوَاعِدَ مِنَ الْبَيْتِ وَإِسْمَاعِيلُ رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا ۖ إِنَّكَ أَنْتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

“Dan (ingatlah), ketika Ibrahim meninggikan (membina) dasar-dasar Baitullah bersama Ismail (seraya berdoa): “Ya Tuhan Kami terimalah daripada Kami (amalan kami), Sesungguhnya Engkaulah yang Maha mendengar lagi Maha Mengetahui”

10 Hotel Paling Dekat dengan Masjidil Haram

Umroh.com merangkum, umat muslim sejatinya memimpikan untuk dapat pergi ke Ka’bah dan beribadah di kota Mekkah, berkunjung ke Masjidil Haram dan Madinah. Oleh karena itu banyak pula yang ingin bermalam di hotel yang dekat dengan Masjidil Haram. Berikut 10 hotel yang paling dekat dengan Masjidil Haram!

1. Mekkah Royal Clock Tower, A Fairmont Hotel

Hotel ini terletak di depan Masjidil Haram, di pintu bab malik Abdul Aziz, Mekkah Clock Royal Tower, A Fairmont Hotel yang hanya berjarak 50 meter dengan Masjidil Haram. Semua kamar di hotel ini berjumlah 1299 kamar dan memiliki 56 lift. Hotel ini bisa dikatakan mewah dan menawarkan professionalitas serta keramahan staff hotel.

webinar umroh.com

2. Swiss Hotel Mekkah

Swiss Hotel Mekkah masih di dalam lingkup Abraj Al Bait yang memiliki 1487 kamar deluxe dan suite yang akan memanjakan tamunya. Bangunannya mewah dan modern sengajar dibuat menghadap Masjidil Haram untuk bisa melihat Ka’bah. Untuk yang tak sempat menuju ke Masjidil Haram, hotel ini mempunyai ruang sholat terbuka di lantai 8 yang mampu menampung sampai 800 orang.

Temukan ratusan paket umroh dari >30 travel umroh terpercaya izin Kemenag dan tersedia keberangkatan di >50 kota hanya di marketplace Umroh.com. Transaksi Aman, Ibadah Nyaman di Umroh.com.

3. Dar Al Tawhid Intercontinental

Hotel ini disebut sebagai hotel termahal di Mekkah sekaligus menjadi hotel terbaik di Mekkah. Kamar-kamarnya pun memiliki pemandangan ke Masjidil Haram beserta restoran di hotel ini juga memiliki pemandangan langsung ke Ka’bah. Letak hotel ini pun hanya butuh jalan kaki 2 menit untuk menuju ke Masjidil Haram.

4. Hilton Suites Mekkah

Hilton Suite Mekkah terletak di pusat kota Mekah, serta menyuguhkan pemandangan Masjidil Haram. Hotel ini hanya berselang beberapa menit jalan kaki dari Masjidil Haram dan terletak dekat dengan bangunan sayap Raja Abdullah yang baru di Masjidil Haram. Hotel ini menyediakan Wi-Fi gratis dan memiliki Masjid pribadi yang terpisah untuk para pria dan wanita di hotel.

5. Conrad Mekkah

Hotel ini dapat dengan mudah diakses dari jalan Umm El Qurra, yang terhubung dengan jalan raya Mekkah-Jeddah. Semua kamarnya yang luas dan modern memiliki ruang ganti terpisah dan Wi-Fi gratis. Beberapa kamar dan suite di properti ini menampilkan pemandangan Masjidil Haram atau Ka’bah yang tidak terhalang, serta tambahan seperti layanan pelayan pribadi eksklusif dan akses Executive Lounge.

6. Al Ghufran Safwah Hotel Mekkah

Hotel modern ini terletak di depan Gerbang King Abdulaziz, dan menyediakan kamar-kamar dengan pemandangan cakrawala Mekkah. Hotel memiliki restoran dengan layanan kamar 24 jam.

Dar Al Ghufran Hotel Mekkah menawarkan kamar-kamar luas, dengan dekorasi kontemporer, karya seni abstrak, serta kain mewah. Semua kamar dilengkapi TV satelit, minibar, dan fasilitas membuat teh/kopi. Wi-Fi tersedia gratis di seluruh kamar. Hotel ini menyediakan layanan antar-jemput bandara dengan dikenakan biaya. Bandara Internasional King Abdulaziz berjarak 74 km dari hotel.

Tak hanya lancarkan rezeki, Umroh juga menjadikan Anda tamu istimewa Allah. Yuk temukan paketnya cuma di Umroh.com!

7. Dar Al Tawhid Intercontinental Mekkah

Hotel ini terletak di depan Al Masjid Al-Haram, Dar Al Tawhid Intercontinental Mekkah merupakan sebuah hotel bintang-5 yang menawarkan akomodasi luas dan mewah, menghadap ke Masjid Akbar.

Menyediakan kamar-kamar luas yang ditata elegan, sebagian besar menampilkan pemandangan Masjid Akbar yang menawan. Setiap kamar didekorasi dengan ornamen dan menawarkan beragam fasilitas modern seperti TV satelit layar datar dan Wi-Fi.

Dar Al Tawhid Intercontinental Mekkah memiliki 3 restoran yang menyajikan beragam pilihan masakan internasional, juga hidangan khas Timur Tengah dengan pemandangan Masjidil Haram yang indah.

8. Raffles Mekkah Palace

Raffles Mekkah Palace terletak di kompleks Abraj Al-Bait yang bergengsi, serta menghadap ke Masjidil Haram dan Kabah. Hotel ini menawarkan beragam unit suite yang luas serta menampilkan pemandangan yang indah dan layanan pelayan pribadi 24 jam. Hotel ini hanya berjarak 50 meter dari Menara Jam Mekkah. Anda dapat mengakses Wi-Fi secara gratis di seluruh area hotel.

Semua suitenya yang berukuran besar memiliki fasilitas pendingin ruangan dan menampilkan dekorasi mewah dengan lantai marmer dan karpet oriental. Setiap suite memiliki ruang keluarga yang luas dan kamar mandi pribadi.

9. Mekkah Hotel

Mekkah Hotel terletak di pusat kota Mekkah, Arab Saudi. Pengunjung dapat melakukan ibadah salat di 2 ruangan ibadah yang ber-AC, berkarpet, dan menampilkan pemandangan Masjidil Haram, serta memiliki kapasitas untuk 10.000 orang.

Semua kamar di Mekkah Hotel memiliki pemandangan kota, gunung, Ka’bah, atau Masjid Al Haram. Setiap kamar dilengkapi dengan meja dan sofa. Suite ini memiliki ruang bersama terpisah dengan ruang makan dan ruang eksekutif yang menyediakan akses ke lounge eksekutif.

10. Pullman ZamZam Mekkah

Pullman ZamZam Mekkah berjarak hanya beberapa meter dari Masjid Suci, dan menawarkan berbagai studio dan suite yang mewah. Hotel ini memiliki restoran serta menawarkan pemandangan kota dan Ka’bah. Masjidil Haram terletak sejauh 100 meter.

Punya rencana untuk berangkat umroh bersama keluarga? Yuk wujudkan rencana Anda cuma di Umroh.com!

Semua unit di Pullman ZamZam Mekkah dilengkapi AC dan didekorasi bergaya elegan. Masing-masing unit memiliki area tempat duduk dengan TV satelit dan meja kerja. Kulkas kecil dan brankas juga disediakan. Beberapa kamar menawarkan pemandangan Haram/Ka’bah.

Itulah 10 hotel yang paling dekat dengan Masjidil Haram. Semoga bisa menambah referensimu ya!