1
Parenting

Jalin Kedekatan Ayah dan Anak dengan 5 Cara Ini

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Kedekatan ayah dengan anak akan berdampak baik bagi pertumbuhan anak. Jika telah dewasa, anak yang dekat dengan ayah akan memiliki karakter yang lebih baik. Kedekatan antara ayah dan anak harus dijalin sejak dini. Sejak anak masih bayi, hubungan baik antara ayah dan anak harus selalu dipupuk. Agar ayah dan anak memiliki hubungan kedekatan yang baik, ayah sebaiknya melakukan 5 hal ini.

  1. Jalin Hubungan dengan Si Kecil sejak Istri Hamil

Bayi yang sedang dikandung oleh Istri memang belum lahir. Namun, suami bisa memulai mempererat hubungan sejak saat itu. Caranya adalah dengan setia mendampingi Istri. Mulai dari mengantar ke dokter, atau memenuhi kebutuhan lainnya. Sering-seringlah membacakan buku atau berbicara kepada bayi dalam kandungan Istri. Lakukan sambil memperkaya diri dengan info merawat bayi.

  1. Pijat Bayi dengan Lembut

Agar hubungan antara ayah dan bayi lebih erat, seringlah memberikan pijatan kepadanya sejak kecil. Berikan pijatan yang lembut pada bayi. Ketika bayi dipijat dengan lembut, ia akan merasa lebih tenang. Kulit ayah yang bersentuhan dengan bayi juga akan memperkuat ikatan dengan anak.

  1. Penuhi Kebutuhannya

Ibu memang akan menghabiskan banyak waktu dengan bayi yang baru lahir. Untuk merawat bayi yang baru lahir, ibu akan disibukkan dengan aktivitas untuk memenuhi kebutuhan bayi. Mulai dari menyusui, memandikan, mengganti pakaian atau popok, dan sebagainya.

Untuk menjalin hubungan yang erat dengan anak, ayah juga harus aktif memenuhi kebutuhannya sejak bayi. Ayah bisa membantu ibu untuk mengganti popoknya, memberi susu di malam hari, atau sesekali menyuapinya. Kegiatan tersebut, seperti mengganti popok dan menggendongnya saat memberi susu, akan menciptakan kontak pada kulit ayah dan bayi, sehingga tercipta hubungan yang lebih erat. Ajak juga mereka mengobrol ringan sambil melakukannya.

  1. Ajak Bayi Jalan-Jalan dan Bermain

Di pagi hari, sempatkan anak untuk berjalan-jalan menghirup udara segar. Sinar matahari pagi juga baik bagi si kecil. Usahakan mengajak anak berjalan-jalan dengan menggendongnya. Gendongan ayah dapat menciptakan hubungan yang erat dengan bayi.

Ayah juga bisa mengajak anak bermain-main dalam gendongan. Para ayah biasanya senang mengajak anak untuk mencoba berbagai posisi gendongan yang unik. Jika bayi tertawa dan senang, serta aman untuknya, maka hal ini bisa menciptakan hubungan ayah dan anak yang baik.

Ayah juga bisa mengajak bayi berolahraga bersama. Bermainlah dengan bayi dan menjadikannya sebagai latihan beban. Pastikan gendongan Ayah kuat dan aman. Ayah jadi lebih bugar, dan bayi lebih senang.

webinar umroh.com
  1. Dampingi saat Sakit

Bayi yang sakit biasanya akan rewel, hingga semalaman. Gendonglah bayi yang sedang rewel saat sakit. Dengan menggendongnya, ia akan merasakan kehangatan dari ayah. Menggendongnya saat sakit juga akan meringankan beban Ibu.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.