1
Motivasi

Jangan Lakukan 6 Hal Ini Agar Hidup Bahagia

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Kebahagiaan adalah hal yang dicari oleh seluruh manusia yang hidup di dunia. Banyak orang mencari kebahagiaan dengan berbagai cara, mulai dari mengumpulkan harta sebanyak-banyaknya, hingga bepergian sejauh-jauhnya. Cara orang untuk mencapai kebahagiaan patut kita hargai dan hormati.

Akan tetapi, kunci mendapatkan hidup yang bahagia sebenarnya cukup sederhana. Kita cukup menghindari hal-hal yang sebaiknya tidak kita lakukan agar hidup kita bahagia di dunia. Di bawah ini adalah 6 hal yang jangan sampai dilakukan agar hidupmu selalu bahagia.

  1. Jangan Membenci

Jika ada orang yang berbuat salah kepadamu, janganlah memenuhi hatimu dengan kebencian kepadanya. Membenci bukan hanya akan membuatmu tidak bahagia, namun juga akan menjauhkanmu dari surga. Rasulullah SAW juga pernah menceritakan tentang seseorang yang ahli surga. Ketika para sahabat melihat rutinitasnya, ia tidak memiliki amalan ibadah yang istimewa. Setelah orang tersebut bercerita, kebiasaan yang selalu dilakukannya adalah memaafkan orang lain sebelum tidur.

Agar hati kita lapang dan bahagia, biasakan memaafkan kesalahan orang lain. Dengan hati yang lapang, kita jadi lebih bahagia dalam menjalani hidup.

  1. Jangan Bersedih

Ketika mengalami atau mendengar sesuatu yang tidak sesuai dengan harapan, sangat wajar jika kita merasa sedih. Akan tetapi, jangan biarkan rasa sedih itu berkepanjangan dan berlebihan. Ingatlah selalu bahwa ada Allah Yang Maha Kuasa. Kesedihan yang terlalu berlebihan hanya akan membuatmu terhalang dari rasa yakin terhadap kekuatan Allah. Jangan bersedih, karena ada Allah bersamamu.

  1. Jangan Bermewah-Mewahan

Hindari hidup bermewah-mewahan, apalagi jika dimaksudkan untuk mencari pengakuan dari orang lain. Ketika kita hidup mewah hanya untuk mendapat pengakuan orang lain, hal tersebut tidak akan membuat kita merasa puas dan bahagia. Membeli barang untuk menunjukkan kemewahan tidak akan ada habisnya karena setan akan terus berusaha membuat kita boros. Kita akan tergoda untuk membeli barang dan menghamburkan uang.

Abaikan pembenaran untuk bermewah-mewahan, misalnya untuk membuktikan kepada orang lain. Sekalipun kamu memiliki harta yang banyak, hiduplah secukupnya agar kamu merasa lebih tentram dan bahagia.

  1. Jangan Berhenti Berdoa

Doa adalah sarana komunikasi antara kita dengan Allah SWT. Dengan terus melakukan komunikasi kepada Allah, kita akan merasakan ketenangan dan kebahagiaan yang tidak terlukiskan. Karena itu, janganlah kita sampai berhenti berdoa, baik mendoakan diri sendiri maupun mendoakan orang lain. Mendoakan orang lain sama artinya dengan mendoakan diri sendiri. Karena ketika kita memanjatkan doa untuk orang lain, malaikat akan mengaminkan doa tersebut untuk kita.

webinar umroh.com
  1. Jangan Pelit

`Tidak ada untungnya menyimpan dan menghitung-hitung harta yang telah dikaruniakan oleh Allah SWT. Justru dengan menyedekahkannya, kita akan mendapatkan lebih banyak berkah. Salah satu keuntungan membantu orang lain dan berbagi adalah perasaan bahagia yang muncul di dalam hati. Perbanyaklah bersedekah dan memberi, apalagi jika kita sedang kesusahan. Berbagi bisa membuat hati kita menjadi lebih lapang dan lebih bahagia.

  1. Jangan Lupa Tersenyum

Jika banyak orang menganggap kebahagiaan yang akhirnya membuat kita tersenyum, maka para ilmuwan mengatakan hal yang berbeda. Studi menunjukkan bahwa ketika kita tersenyum, kita melepaskan hormon-hormon kebahagiaan yang membuat hati kita jadi lebih lapang dan bahagia. Karena itu, jangan enggan untuk tersenyum agar hidupmu senantiasa diliputi dengan kebahagiaan.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.