1
Motivasi News

Kisah Seorang WTS yang Taubat Karena Pemuda Ahli Ibadah

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Dalam suatu kisah menurut refrensi dari kitab Irsyadul Ibad, dikisahkan suati ketika ada seorang ahli ibadah yang diuji oleh Allah. Ia sempat nyaris tergoda oleh kecantikan WTS (wanita tuna susila) yang duduk di atas dipan emas dan menetapkan tarip 100 Dinar untuk laki-laki yg bercinta dengannya. Meskipun ahli ibadah itu telah bisa mengumpulkan 100 dinar dan menyerahkan pada WTS itu, dia tidak jadi berzina karna takut kepada Allah SWT dan bertaubat yang ada akhirnya menjadi sebab taubat nya sang WTS itu juga.

Mau tahu berapa rupiah 100 Dinar itu? Mungkin sedikit bisa kita hitung menurut kalkulasi sbb:
1 Dinar adalah 1 Mitsqol yakni 4,44 gram.
1 gram emas hari ini bernilai kurang lebih Rp. 582.224.
100 dirham kalau dijadikan rupiah :
582.224 x 4,44 x 100 = 258.507.456 dibulatkan 258 juta

Beginilah kurang lebih kisah pemuda ahli ibadah dan WTS tersebut.

Berkisah di sebuah negri, ada seorang wanita nakal yang kecantikannya nomor 1 dan tidak diragukan lagi, siapa pemuda yang tak terpikat oleh nya bila memandang. Suatu hari ada pemuda sholeh yang lewat , dan sekejap melihat nya , dia langsung jatuh hati , namun harus mencari 100 dinar telebih dahulu untuk menebus syarat nya . Kemudian pemuda itu berusaha banting tulang ,peras keringat untuk mendapatkan 100dinar demi wanita itu, Setelah ia dapatkan semua dan mendatanginya :

Beginilah kurang lebih percakapan yang terjadi antara 2 orang tersebut:

‘PS: pemuda sholeh’
‘WN: wanita nakal’

PS: “saya tuh jatuh cinta deh sama kamu, demi kamu aku rela banting tulang peras keringat, sekarang aku bawakan 100dinar“.

WN: silahkan kasih saja uang nya kepada petugas itu *menunjuk (kepada petugas bagian keuangan)

webinar umroh.com

(Setelah pas di timbang, wanita tersebut menyuruh masuk ke sebuah ruangan yang memang sudah didesain untuk perzinahan)

WN:“ayo, mari…sini“

(wanita itu memanggil nya Pemuda Sholeh) untuk melakukannya ‘wal’iadzubillah. dalam keadaan spt itu , ternyata Pemuda ini bergetar, nafsu dan sahwat nya tiba2 padam)

PS: “izinkan aku keluar yah, yang 100dinar nya itu hadiah buat kamu“ (dengan nada gemetar)

WN: “loh kenapa?! Ada apa? Kata nya tadi kamu cinta sama saya, sampai-sampai kamu kerja mengumpulkan 100dinar untuk saya, setelah semua itu terkumpul kamu mau pergi gitu aja?“ (wanita tersebut menyentak dengan kaget)

PS: alasan saya untuk pergi , karena saya teringat kepada Allah, kalo misal saya pergi di hadapan Allah pada hari kiamat nanti, apa yang harus ku jawab di hadapan Nya.

( SubhanAllah, dalam keadaan spt itu, sang pemuda masih ingat kepada Allah ‘azzawajalla)

WN: Kalo kamu jujur dengan sikapmu seperti ini, aku tidak menikah secara resmi , kecuali kepada kamu , hanya kamu yang bisa menjadi suami ku.

PS: tidak, biarkan aku pergi.!

WN: tidak , kau tidak boleh pergi, sampai kamu berjanji untuk menikahiku.

PS: tidak biarkan aku pergi.!

lalu , dibiarkan pergi dan pemuda itu kembali ke negri nya sendiri. Perempuan itu karna saking menyesali perbuatannya selama itu, membawa seluruh harta nya untuk mencari si pemuda sholeh tersebut, ia bertanya2 namanya, alamatnya, dan segala hal terkait pemuda itu, hingga akhirnya sampai juga di depan rumah pemuda sholeh itu .

Ia bertanya kepada tetangga di sekitar tentang keberadaan si pemuda tadi. Kemudian sang tetangga menyampaikan kepada pemuda itu bahwa ada yang mencarinya. Setelah pemuda itu keluar dan melihatnya, ia kaget dan pingsan hingga akhirnya meninggal,

Wanita nakal itu kemudian berkata karena ia tidak bisa mendapatkan sang pemuda yang sudah keburu meninggal, ia pun menyanyakan tentang saudara sang pemuda itu.

Dan setelah ia mencari informasi lalu ia mendapati bahwa sang pemuda saleh tersebut memiliki adik laki-laki  yang kondisinya begitu fakir (miskin)“ jawab tetangga nya. Setelah mengetahui hal tersebut, sang wanita nakal memutuskan untuk menikahi saudara pemuda itu atas dasar cintanya kepada sang pemuda. Kemudian menikahlah mereka.

Dan satu hal yang bisa kita ambil hikmahnya dari kisah ini adalah terlihat dalam cerita jika wanita tersebut memang seorang wanita nakal, namun dia bertaubat dengan setaubat2nya (taubatan nasuha), dan siapapun yg siap meninggalkan sesuatu yang haram karena Allah, akan Allah gantikan yang lebih baik. Seperti contoh dari wanita tersebut yang akhirnya memiliki suami yang tidak lain adalah adik dari pemuda soleh, hingga kemudian mereka memiliki anak tujuh dan seterusnya.

Coba bayangkan, wanita nakal (WTS) saja bisa bertaubat seketika dengan niat mulianya yang kuat, apalagi jika kita belum sampai melakukan dosa yang terlampau jauh dan besar. Dan Allah maha dekat.

Kisah dibawakan oleh : Al-imam ibnu zaujy rohimahullohuta’ala.