1
Sejarah Islam

Mengapa Rasulullah Bernama Muhammad? Ini Kisahnya

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Nama Muhammad merupakan nama pemberian dari kakek Rasulullah, yaitu Abdul Muthalib. Nama ini diberikan sebagai doa agar cucunya ini menjadi pribadi yang terpuji baik di langit dan di bumi. Nama ini diberikan oleh Abdul Muthalib pada hari ketujuh kelahirannya. Ayah Nabi Muhammad sendiri telah wafat sebelum Rasulullah dilahirkan.

Nama untuk Seseorang yang Dipuji di Langit dan di Bumi

Sebenarnya nama Muhammad adalah nama yang ada di luar tradisi orang tua dan kaumnya. Akan tetapi, Abdul Muthalib berharap agar cucunya ini menjadi orang yang dipuji di langit dan di bumi.

Allah SWT telah mengabulkan harapan Abdul Muthalib. Cucunya, Muhammad SAW, memang merupakan pribadi yang terpuji, yang membuatnya disegani di langit dan di bumi. Bahkan Allah sendiri memujinya dalam surat Al-Ahzab ayat 56 yaitu “sungguh Allah dan malaikatnya bershalawat dan salam untuk Nabi. Wahai orang yang beriman, bacalah shalawat dengan sebenar-benarnya salam”.

Rasulullah dikenal dengan pribadi dan akhlaqnya yang luar biasa. Inilah yang membuat Allah sangat menyayanginya. Selanjutnya, di surat Al-Ahzab ayat 57, Allah berfirman bahwa “sungguh orang yang menyakiti Allah dan rasulnya akan dilaknat oleh Allah di dunia dan akhirat. Allah juga menyediakan siksa yang hina untuk mereka”.

Ibunda Rasulullah Didatangi Sesosok Malaikat

Ada riwayat lain yang menyebutkan bahwa orang yang menamainya dengan nama Muhammad adalah ibunya Siti Aminah. Ketika sedang mengandung, Siti Aminah didatangi oleh sesosok malaikat yang berpesan bahwa untuk menamai anak yang dikandungnya dengan nama Muhammad.

Kisah tersebut ada dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Ibnu Ishaq dan Baihaqi. Dalam hadits tersebut, dijelaskan bahwa pada saat ibunda Rasulullah, Aminah mengandung, ia didatangi oleh seorang yang kemudian berkata, “Apabila anak ini telah lahir, berilah ia nama Muhammad, karena sesungguhnya namanya di dalam Kitab Taurat dan Injil adalah Ahmad. Semoga dengan nama itu, ia dipuji oleh seluruh penduduk langit dan bumi. Sedangkan namanya di dalam Al Qur’an adalah Muhammad”.

webinar umroh.com

Setelah peristiwa itu, Siti Aminah segera memberitahu ayahnya, Abdul Muthalib. Sang kakek lalu memberinya nama Muhammad.

Nama “Muhammad” di Luar Tradisi Kala Itu

Saat Abdul Muthalib melakukan aqiqoh  dan mengundang petinggi Quraisy, para petinggi Quraisy terkejut mendengar keputusan Abdul Muthalib untuk menamai cucunya dengan nama Muhammad. Mereka bertanya, “Mengapa engkau tidak suka menamainya dengan nama nenek moyangmu?”.

Kemudian Abdul Muthalib menjawab bahwa ia ingin agar cucunya tersebut dipuji oleh para penduduk bumi dan mendapat pujian di langit.

Nama Rasulullah selengkapnya ialah Muhammad bin Abdullah bin Abdul Muthalib Bin Hasyim bin Abdu Manaf bin Qushai  bin Kilab bin Murrah bin Kaab  Bin Luai bin Ghalib bin Fihr bin Malik bin Nadhr bin Kinanah bin Khuzaimah bin Mudriah bin Ilyas bin Mudhar bin Nizar bin Maad bin Adnan.

Nama Nabi Muhammad di Kitab Injil

Sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa Muhammad SAW memiliki nama lain, yaitu Ahmad. Nama yang tercantum dalam Injil tersebut berarti tidak ada seorang pun yang memuji Tuhan-nya melebihi pujian yang dilakukan Rasulullah. Jadi setiap orang yang memuji Tuhannya, maka Rasulullah lebih tinggi lagi pujiannya. Namun atas izin Allah, nama Ahmad ini diganti menjadi Muhammad.

Muhammad SAW adalah Manusia yang Menjadi Teladan Umat Manusia

Inilah yang menjadi keistimewaan Rasulullah Muhammad. Beliau adalah manusia yang diutus paling akhir secara fisik oleh Allah. Akan tetapi, beliau pada hakikatnyanya telah diciptakan lebih dahulu dan menjadi contoh bagi segenap alam semesta ciptaannya.

Banyak ulama mengatakan bahwa keimanan seseorang kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala belum sempurna jika ia tidak mengakui Nabi Muhammad sebagai manusia sempurna yang diciptakan Allah.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.