1
Muslim Lifestyle

Meraih Hidup Tentram dengan 7S

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Hidup yang tentram adalah impian setiap orang. Jika hidup terasa tentram, rasanya tidak ada lagi keinginan menggebu yang membuat hidup jadi gelisah. Mencapai hidup yang tentram ada beragam cara. Lakukan 7S cara di bawah ini agar hidup lebih tentram.

  1. Sholat

Sholat adalah sarana bagi orang beriman untuk ‘bertemu’ dengan Allah. Saat sholat, kita diajarkan untuk melafadzkan doa-doa untuk meminta kemudahan dunia dan akhirat. Dalam rukun tertentu, misalnya saat bersujud atau sebelum salam, kita juga diijinkan mengajukan doa pribadi kepada Allah. Kesempatan ‘bertemu’ dengan Allah saat sholat, membuat jiwa seorang muslim menjadi lebih tenang, dan hidup menjadi tentram.

  1. Shaum (Puasa)

Puasa adalah salah satu ibadah privat seseorang dengan Allah. Allah sendiri yang akan membalas pahala dari ibadah puasa. Dikatakan dalam sebuah hadist qudsi, Allah berfirman, bahwa “Seluruh ibadah anak Adam adalah untuknya kecuali puasa. Ia untukKu, dan Aku yang akan membalasnya”.

Saat berpuasa, seorang hamba bisa merasakan kedekatan dengan Allah SWT. Ibadah menahan nafsu dari waktu Subuh hingga tenggelam matahari ini, mengharuskan seseorang mengendalikan diri walaupun tidak ada yang melihat. Orang yang berpuasa percaya bahwa hanya Allah yang bisa melihat dan menilai ibadahnya. Kedekatan dengan Allah inilah yang akan membuat seseorang memperoleh ketentraman dalam hidup.

  1. Sedekah

Sedekah adalah ‘pinjaman yang baik’ dari seorang hamba kepada Allah. Allah telah menitipkan harta kepada kita. Namun, Allah juga berjanji, barangsiapa yang mau ‘meminjamkannya’ pada Allah (dalam hal ini memberikannya kepada orang yang lebih membutuhkan), maka Allah akan memberi pahala, serta mengembalikannya dalam jumlah yang berlipat ganda. Pengembalian dari Allah ini bisa berupa ketenangan hati, kemudahan hidup, dan pahala yang akan diterima di akhirat.

Salah satu manfaat sedekah memang memberikan ketenangan dalam hati. Para ilmuwan juga sudah mengakui, bahwa memberi memiliki efek yang baik bagi mental seseorang. Dengan memberi atau bersedekah, kita akan merasa lebih bahagia. Tidak heran jika orang yang gemar bersedekah memiliki kehidupan yang tentram.

  1. Sabar

Tidak ada ruginya orang yang bersabar. Orang yang bersabar selalu bersama dengan Allah. Dalam penggalan surat Al Baqarah ayat 153, Allah berfirman bahwa “sesungguhnya Allah bersama orang yang sabar”.

Bersabar membuat hati lebih tentram, dan pikiran jadi lebih tenang. Ketika berhasil sabar, kita jadi lebih mudah melihat berbagai kemungkinan dan jalan untuk memecahkan masalah. Hal ini juga termasuk dalam janji Allah, bahwa langkah pertama dalam menghadapi masalah adalah bersabar, kemudian sholat.

webinar umroh.com
  1. Shiddiq (Kejujuran)

Jujur membuat kita tidak perlu risau menyembunyikan sesuatu. Tidak heran jika seseorang yang jujur memiliki hidup yang tentram. Berpura-pura dan berbohong hanya akan membuat kita lebih sibuk untuk menutupi kebenaran.

  1. Silaturahim

Menyambung silaturahmi akan membuat seseorang jadi lebih bahagia. Silaturahim dapat mempererat hubungan persaudaraan, yang membuat hidup jadi lebih tentram. Silaturahim membuka banyak jalan bagi seorang hamba. Ada banyak kebaikan yang menjadi berkah dari kebiasaan bersilaturahim.

  1. Sahabat yang Sholeh

Dalam hidup, kita tidak bisa hidup sendiri. Hadirnya sahabat membuat hidup menjadi lebih berwarna dan menyenangkan. Agar hidup lebih tentram, pilihlah sahabat-sahabat yang sholeh. Sahabat yang sholeh akan menjaga kita agar tetap berada di jalan yang benar. Bersahabat dengan orang yang sholeh membuat kita bisa saling mengingatkan kebaikan agar selalu diridhoi oleh Allah SWT.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.