1
Kesehatan

Obat Herbal Penyakit Jantung

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Penyakit jantung merupakan penyakit yang dapat menyebabkan kematian. Penyakit jantung memiliki berbagai macam jenisnya. Untuk mengobati penyakit jantung Anda dapat mencoba membuat ramuan herbal untuk mengobati penyakit jantung yang Anda derita. Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan cara untuk membuat obat herbal penyakit jantung.

Obat Herbal Serangan Jantung

Bahan yang dipersiapkan yaitu 10 g umbi tanaman daun dewa yang segar dan ½ gelas air putih. Untuk pembuatannya pertama cuci terlebih dahulu umbi daun dewa hingga bersih, kemudian tumbuk dan tambahkan ½ gelas air. Kemudian disaring dan diperas untuk diambil airnya. Untuk menggunakan obat ini dengan cara diminum pada saat sore hari.

Obat Herbal Jantung Rematik

Bahan yang dipersiapkan yaitu 10 lembar daun sembung, ½ genggam daung sangket, 6 lembar daun kacapiring dan 3 gelas air. Untuk membuatnya yaitu pertam cuci semua bahan sampai bersih kemudian rebus sampai mendidih, setelah dingin kemudian disaring. Untuk menggunakan obat ini dengan cara diminum 1 gelas 2 kali sehari.

Atau dengan manggunakan bahan lain yaitu 1 buah pala, 1 buah mengkudu dan ½ jari kayu bidara laut. Untuk membuatnya pertama potonglah buah pala dan kayu bidara laut menjadi bagian kecil, kemudian cuci semua bahan sampai bersih kemudian rebus dengan air. Setelah direbus kemudian biarkan sampai dingin lalu saring. Hasil saringan tambahkan dengan perasan buah mengkudu lalu aduk hingga rata. Konsumsi obat ini sebanyak 1 gelas 3 kali dalam sehari.

Obat Herbal Jantung Hipertensif

Bahan yang dipersiapkan yaitu 5 gram bawang putih, 2 buah mentimun dan 2 sdm madu. Untuk membuatnya pertama cuci semua bahan sampai bersih kemudian cacah dan diperas. Hasil perasan kemudian ditambahkan dengan madu. Untuk menggunakan obat ini dengan cara diminum setiap pagi.

webinar umroh.com

Obat Herbal Kejang Jantung

Bahan yang dipersiapkan yaitu 5 lembar daun sembung, ½ jari rimpang temulawak, 10 lembar daun kaca piring dan 1 buah mengkudu. Untuk membuatnya pertama cuci semua bahan sampai bersih kemudian rebus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin kemudian saring dan tambahkan perasan buah mengkudu, aduk sampai rata. Untuk menggunakan obat ini dengan cara diminum 2 kali dalam sehari sebanyak 1 gelas.

Obat Herbal  Jantung Koroner

Bahan yang dipersiapkan ayitu 1.5 gram rimpang temugiring, 5 gram rimpang laos, 1.5 gram biji adas, 1.5 gram biji kemukus, 1.5 gram daun sembung dan 1.5 gram daun salam. Untuk membuatnya dengan cara merebus semua bahan dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tersisa 1 gelas. Untuk menggunakan obat ini, minumlah obat ini pada pukul 19.00-20.00.

Obat Herbal Jantung Berdebar dan Nyeri Jantung

Bahan-bahan yang harus dipersiapkan untuk membuat obat herbal ini yaitu ½ jari rimpang kunyit, 6 lembar daun takokak, 1 sdm madu dan ½ cangkir air masak. Cara pembuatannya yaitu pertama cuci semua bahan tersebut hingga bersih, kemudian tumbuk ½ jari rimpang kunyit dan 6 lembar daun takokak, setelah itu tambahkan ½ cangkir air masak dan 1 sdm madu. Kemudian peras dan saring untuk diambil sari-sarinya. Untuk menggunakan ramuan ini, minumlah sehari 2 kali.

Resep obat herbal diatas dapat Anda coba untuk mengobati penyakit jantung yang Anda derita. Selain dengan menggunakan obat herbal, terdapat hal yang perlu dilakukan untuk mengobati penyakit jantung yaitu dengan menerapkan pola hidup sehat.