Apakah kamu pecinta kopi? Ada beberapa negara untuk para penikmat kopi yang bisa menjadi pilihan destinasi wisata. Adapun kopi sendiri memiliki peranan penting dalam kehidupan para pecintanya. Sering digunakan untuk membantu meningkatkan konsentrasi, kopi memang memiliki banyak manfaat jika dikonsumsi dalam jumlah wajar.
Jika Anda menyukai kopi, melakukan perjalanan yang berhubungan dengan kopi tentu menjadi aktivitas yang menarik. Dalam perjalanan tersebut kita bisa melihat bagaimana kopi diproduksi, hingga menyaksikan kopi diseduh langsung, tidak jauh dari biji tersebut dipanen.
Baca Juga: Anda Bisa Melihat Kiblat dan Jadwal Sholat di Sini.
Indonesia juga dikenal sebagai penghasil kopi. Namun selain Indonesia, ada negara-negara lain yang bisa dikunjungi untuk melihat bagaimana kopi ditanam. Negara-negara berikut banyak memproduksi kopi, bahkan memfasilitasi para wisatawan yang ingin mengenal kopi lebih dekat.
4 Negara untuk Para Penikmat Kopi
1. Ethiopia
Negara untuk para penikmat kopi yang pertama adalah Ethiopia. Negara ini menjadi tujuan wisata bagi para pecinta kopi. Belakangan ini, Ethiopia semakin mengembangkan pariwisata yang bisa memuaskan para pecinta kopi. Ada beberapa perusahaan travel yang membantu para wisatawan untuk mengenal kopi lebih dalam di Ethiopia. Salah satu agenda yang seru adalah mengunjungi Kaffa, sebuah daerah yang terkenal sebagai penghasil kopi.
Waktu terbaik mengunjungi Kaffa adalah sekitar bulan Desember hingga Januari, bertepatan dengan panen kopi. Saat mengikuti tur ini, wisatawan bisa bertemu dan berbincang dengan orang-orang yang bekerja di industri kopi. Kita bisa belajar tentang beragam jenis kopi, proses pengolahan biji kopi, hingga menikmati kopi.
Baca Juga: Fakta Menarik Tentang Kopi
2. Negara untuk Para Penikmat Kopi Kedua yakni Italia
Di tahun 1700-an, warga Italia mulai mengenal kopi dan menyebutnya sebagai minuman orang muslim. Kopi yang dibawa oleh para pedagang Arab itu pun mendapat sambutan baik oleh warga Trieste, kota yang menjadi awal mula kopi masuk ke Eropa.
Mulai dikenalnya kopi membuat banyak orang yang kemudian mulai mendirikan kedai kopi. Di kota Vienna, Graz, Ljubljana, dan Trieste inilah kedai kopi atau cafe pertama bermunculan.
Sebuah perusahaan perjalanan di Inggris, Inntravel, bahkan menggelar tur untuk merayakan 300 tahun hadirnya kopi di benua Eropa. Mereka mengajak para wisatawan berkunjung ke kota-kota yang dahulu menjadi pusat perdagangan kopi, serta mengagumi keindahan arsitektur di sekitarnya. Wisatawan juga diajak untuk menikmati kopi. Paket perjalanan itu masih dibuka hingga Oktober tahun ini.
3. Kosta Rika
Kopi juga banyak diproduksi di Kosta Rika. Negara di Amerika Tengah ini sering menjadi tujuan bagi para pecinta kopi di Amerika Serikat. Sebuah agen perjalanan di Amerika, G Adventures, juga mengajak para wisatawan untuk mengenal kopi lebih dalam di Kosta Rika. Warga Amerika Serikat bisa menikmati layanan mereka dan berkunjung ke perkebunan kopi di Kosta Rika, sekaligus mempelajari seluk beluk kopi.
Baca Juga: Destinais Wisata yang Bisa Dikunjungi di Qatar
4. India
Sebuah wilayah di selatan Karnataka, India dikenal sebagai penghasil kopi. Di sana, ada kawasan wisata yang dibangun di sekitar perkebunan kopi. Ama Plantation Trails mengembangkannya dan membangun bungalow-bungalow untuk para wisatawan. Selain belajar tentang kopi, wisatawan juga bisa menikmati suasana yang asri di sekitarnya.
Baca Juga: Mau Berangkat ke Tanah Suci dengan Harga Terbaik, Anda Hanya Tinggal Klik di Sini.