1
Doa

Sering Dilupakan, Ini Pengertian Doa Qunut

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Umroh.com – Doa qunut tentunya tidak asing lagi terdengar bagi umat muslim. Doa ini sering kali dibaca ketika sholat subuh atau ketika witir. Doa qunut sendiri diajarkan oleh Rasulullah SAW. Namun bagi sebagian umat muslim ada yang belum paham mengenai doa qunut. Lalu apa pengertian doa qunut itu sendiri?

Hasan bin Ali mengatakan dalam sabda Rasulullah SAW,  “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajariku beberapa kalimat doa yang hendaknya aku ucapkan ketika kunut witir: ‘Allahummahdinii fiiman hadaiit, wa ‘aafinii fiiman ‘aafaiit,….dst.’ “(HR. Nasa’i 1746, Abu Daud 1425, Turmudzi 464, dan dishahihkan Al-Albani).

Baca juga: Ini 5 Keutamaan Sholat Subuh yang Wajib Diketahui

Pengertian Doa Qunut

Umroh.com merangkum, Qunut (الْقُنُوْتُ) berasal dari qonata (قَنَتَ) yang artinya tunduk patuh. Qunut juga berarti berdiri lama, diam, taat, doa dan khusyu’. Qunut yang artinya tunduk patuh bisa didapati pada firman Allah Surat Ar Rum ayat 26,

“Dan kepunyaanNya lah siapa saja yang ada di langit dan di bumi. Semuanya hanya kepadaNya tunduk”. (QS. Ar Rum: 26)

Dalam ayat ini kita diperintahkan tunduk kepada Allah SWT. Allah yang telah menciptakan makhluk hidup. Senatiasa kita harus mensyukuri nikmat yang diberikan di muka bumi ini. Selain itu, tunduk dan taat atas apa yang diperintahkanNya dan menjauhi segala laraanganNya.  

Doa ini juga berisi permohonan atas keselamatan. Keselamatan yang dimaksud bukan hanya keselamatan fisik namun juga keselamatan di akhirat kelak. Terdapat jug apermohonan agar Allah berkenan untuk menjadi wali kiat adalam doa ini. Jika Allah menjadi wali kita, maka selanjutnya kita akan menjadi orang yang diperhatikan serta dikasihi oleh Allah SWT.

Mau dapat tabungan umroh hingga jutaan rupiah? Yuk download aplikasinya di sini sekarang juga!

Kita juga senantiasa ditunjukkan jalan olehNya yang lurus di tiap ujian yang diterima. Doa ini juga turut berisi keberkahan atas karunia yang diberikan Allah SWT. Melalui doa qunut, kita meminta pada Allah agar diberikan keberkahan di tiap harta, pekerjaan, jabatan hingga ilmu yang bermanfaat dimiliki.

webinar umroh.com

Doa qunut memiliki macamnya, yaitu qunut subuh, qunut nazilah, dan qunut witir. Doa qunut subuh dilakukan pada saat sebelum sujud ketika rakaat kedua di sholat subuh. Doa qunut nazilah biasanya dilakukan ketika kita menghadapi kejadian besar, seperti perang, bencana atau kejadian lainnya dengan meminta pertolongan kepada Allah SWT. Sedangkan doa qunut witir biasanya dilakukan pada saat sholat witir di bulan Ramadhan. Doa qunut yang diajarkan oleh Rasulullah shallallahu’alaihi wassalam adalah sebagai berikut:

ALLAHUMMAH-DINII FII-MAN HADAIIT, WA ‘AAFINII FII MAN ‘AAFAIIT, WA TAWALLA-NII FII MAN TAWALLAIIT WA BAARIK LII FII MAA A’-THAIIT, WA QINII SYARRA MAA QADHAIIT, INNAKA TAQDHII WA LAA YUQDHAA ‘ALAIIK, WA INNAHUU LAA YADZILLU MAW-WAA-LAIIT, WA LAA YA’IZZU MAN ‘AADAIIT, TABAARAK-TA RABBANAA WA TA’AALAIIT

Jadilah tamu istimewa Allah dengan temukan paketnya di Umroh.com!

[xyz-ihs snippet="Iframe-Package"] 

Manfaat Membaca Doa Qunut

Doa qunut memiliki banyak manfaat karena mengandung berbagai macam hal positif yang menyangkut diri kita, orang-orang sekitar, bahkan sampai pada Nabi Muhammad SAW. Berikut ini manfaat membaca doa qunut, diantaranya.

  1. Permohonan agar tetap diberikan petunjuk oleh Allah SWT
  2. Permohonan agar tetap diberikan kesehatan yang bisa digunakan untuk nilai-nilai kebaikan
  3. Agar senantiasa tetap dalam perlindungan Allah SWT dari segala mara bahaya, gangguan, ataupun yang mengancam diri kita
  4. Permohonan agar senantiasa diberikan ampunan oleh Allah SWT
  5. Tetap percaya dan yakin bahwa semua keputusan ada dalam genggamanNya sebagai manusia kita hanyalah bisa berusaha
  6. Permohonan agar rahmat, berkah, dan salam tetap tercurahkan kepada baginda Nabi Muhammad SAW beserta para keluarga dan sahabat-sahabatnya.

Punya rencana untuk berangkat umroh bersama keluarga? Yuk wujudkan rencana Anda cuma di Umroh.com!