1
Muslim Lifestyle

Penting! Inilah Berkah Membaca Bismillah

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Kata “Bismillahirohmanirrohim” memang tampak sederhana. Akan tetapi, maknanya sangat dalam. Kata tersebut merupakan kata yang bisa memberikan keberkahan bagi siapa yang mengucapkannya. Kalimat ini juga sangat dimuliakan oleh malaikat Jibril. Dalam salah satu hadist, Rasulullah mengatakan bahwa, “Jibril ketika datang kepadaku, yang pertama kali diucapkannya dan diberikan kepadaku adalah kata “Bismillahirohmanirrohim”.

Diriwayatkan oleh Darul Qutni serta Ibnu Umar, dengan kalimat “Bismillahirrohmanirrohim” ini, bisa diartikan bahwa Malaikat Jibril menggunakannya untuk menunjukkan sikap santun dan memuliakan Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Agar kita selalu mendapat kebaikan, biasakan untuk mengucapkan “Bismillahirrohmanirrohim”. Di bawah ini adalah kebaikan-kebaikan yang akan kamu dapatkan setelah membiasakannya.

  1. Menjadikan Setiap Perbuatan Bernilai Ibadah

Membiasakan diri mengucapkan Bismillah sebelum melakukan sesuatu akan membuat setiap perbuatan yang kita lakukan menjadi ibadah. Perbuatan sederhana, misalnya ketika memakai baju pun, ketika diawali dengan Bismillah akan dihitung sebagai ibadah.

  1. Mendapat Petunjuk dari Allah

Allah SWT adalah Dzat yang berkuasa di bumi dan langit. Bagi kita yang akan beraktivitas di bumi, membiasakan mengucapkan Bismillah akan membuat kita mendapatkan petunjuk dari Allah, Pemilik Alam Semesta ini. Mengucapkan Bismillah berarti menyertakan Allah dalam setiap perbuatan kita. Karena itu, Allah senantiasa memberikan bimbingan agar kita senantiasa sukses dalam melakukan segala hal. Mulai dari hal yang sederhana, hingga hal yang paling rumit.

  1. Dicukupkan Kebutuhan

Tidak ada yang lebih bernilai ketimbang menyertakan Allah dalam setiap tindakan kita. Saat kita melibatkan Allah dalam setiap kegiatan, tentu saja Allah akan memberikan hal yang terbaik sebagai tanda sayang kepada hamba yang senantiasa mengingatNya. Salah satu tanda cinta dari Allah adalah dengan mencukupkan kebutuhan kita.

  1. Dilindungi dan Dijaga oleh Allah

Bukan hanya akan dicukupkan kebutuhannya, jika kita membiasakan mengucapkan Bismillah, Allah akan senantiasa menjaga dan melindungi kita. Ada banyak bahaya yang mengancam kita saat menjalani kehidupan di dunia. Karena itu, menyertakan Allah Dengan mengucapkan “Bismillahirrohmanirrohim” bisa membuat kita senantiasa terjaga dan dilindungi oleh Allah SWT.

  1. Mengusir Setan

Setan akan lari ketika mendengar manusia mengucapkan “Bismillahirrohmanirrohim”. Karena itu, ucapkanlah di setiap perbuatan kecil yang akan kita lakukan.

webinar umroh.com
  • Diucapkan sebelum makan dapat mencegah setan makan bersama kita.
  • Diucapkan ketika memasuki rumah, setan akan lari dan tidak akan ikut masuk ke dalam rumah.
  • Diucapkan di luar rumah, setan tidak akan berani mengganggu kita.
  • Mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim juga akan menghindarkan kita dari godaan setan untuk berbuat maksiat.
  1. Menyembuhkan Sakit

Sakit yang kita alami datang karena izin Allah. Karena itu, hanya Allah juga yang mampu mengangkat penyakit kita. Saat mengucapkan Bismillah ketika ditimpa sakit, maka Allah dengan kasih sayangnya akan mengangkat penyakit tersebut dari kita. Tentunya ini harus diikuti dengan rasa pasrah, bahwa segala hal yang terjadi kepada kita tidak lain adalah karena kasih sayang Allah. Pasti ada hikmah di balik rasa sakit yang Allah limpahkan kepada kita. Mungkin untuk menghapus dosa, atau sebagai jalan bagi kita untuk mendapatkan pahala.

Tommy Maulana

Alumni BUMN perbankan yang tertarik berkolaboraksi dalam bidang SEO, Umroh, Marketing Communication, Public Relations, dan Manajemen Bisnis Ritel.