1
Serba-serbi Ramadhan

Resep Nastar Coklat Enak Tanpa Gagal Bagi Para Pemula

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Umroh.com – Lebaran sebentar lagi. Kue nastar merupakan salah satu kue kering lebaran yang menjadi andalan buat sebagian besar ibu rumah tangga di Indonesia. Rasanya memang kurang lengkap kalau tidak ada sajian kue nastar ini di meja hidangan di rumah. Biasanya kan kita hanya membuat yang versi isi nanas saja bukan. Kali ini kita akan membuat yang versi berbeda, yaitu resep nastar coklat.

Bahan dan cara membuat nastar coklat ini sebenarnya tidak berbeda dengan versi original. Bedanya hanya terletak pada isiannya yang tidak memakai nanas tetapi isi coklat.

Tips Cara Membuat Kue Nastar Supaya Tahan Lama

Kalau benar cara membuat nastar coklat ini bisa bertahan cukup lama lho. Anda bisa membuat 1 atau 2 resep nastar coklat lalu di simpan untuk stok cemilan di rumah. Syaratnya, kalau menggunakan selai nanas, sebaiknya yang buatan sediri ya. Memang selai di toko tahan lama, tetapi kalau digunakan untuk kue kering lebaran ini akan membuat kuenya nanti berjamur. Saat memanggang kue nastarnya, sebaiknya juga menggunakan api kecil sehingga benar benar matang sampai di dalamnya.

Selai rumahan yang kita buat nanti juga jangan terlalu basah dan usahan agak kering. Selain itu pastikan kue harus sudah benar benar dingin sebelum dimasukkan kedalam toples untuk disimpan supaya lebih awet. Selain itu tepung terigu yang digunakan juga bisa disangrai supaya lebih renyah dan tahan lama.

Resep Nastar Coklat

Resep nastar yang enak dan banyak dicari oleh masyarakat yang lembut dan lumer di mulut. Walaupun beberapa orang memang tidak terlalu suka kue kering lebaran spesial ini yang terlalu lembut. Tetapi kali ini kita akan coba membuat adonan resep nastar coklat yang lembut dan lumer di mulut tanpa gagal.

Umroh.com merangkum buat yang ingin tampil beda tentu yang versi coklat ini bisa dicoba di rumah. Apalagi kalau punya anak kecil, tentu resep kue nastar coklat ini lebih diminati oleh anak kita ataupun keluarga di rumah. Berikut ini resep nastar coklat, diantaranya.

Baca juga : Cara Mengatasi Mual Saat Mudik yang Ampuh dan Cepat

1. Bahan kulit nastar :

  • 200 gram mentega (aku pake wijsman)
  • 50 gram margarine
  • 90 gram gula halus (gula pasir diblender juga bisa)
  • 3 butir kuning telur
  • 100 gram susu bubuk
  • 250 gram tepung terigu protein rendah (aku pake kunci biru)
  • 100 gram maizena
  • 1 sdt vanili ekstrak atau ¼ sdt vanili bubuk/essens (aku pake vanili essens)

2. Bahan Olesan

kuning telur, minyak sayur dan susu kental manis, aduk rata

webinar umroh.com

3. Bahan Isi Cokelat

  • 100 gram tepung terigu protein sedang, ayak (aku pake segitiga biru)
  • 20 gram cokelat bubuk
  • 90 gram gula pasir
  • 35 gram butter/margarine (aku pake blue band cookie)
  • 35 gram air matang
  • 75 gram dark cooking chocolate (aku pake dcc colatta)

Punya rencana untuk berangkat umroh bersama keluarga? Yuk wujudkan rencana Anda cuma di umroh.com!

4. Cara Membuat Isian

  • Dark cooking cokelat dicincang atau diparut agar mudah melelehkannya nanti.
  • Campur dan ayak tepung terigu dan cokelat bubuk. Sisihkan.
  • Campur gula pasir, butter/margarine dan air. Panaskan dengan api kecil sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut.
  • Masukkan dark cooking chocolate cincang, aduk hingga seluruh cokelat meleleh dan tercampur rata. Matikan api.
  • Masukkan campuran tepung terigu dan cokelat bubuk, aduk rata dengan sendok kayu. Nyalakan kembali api kecil, aduk hingga membentuk adonan pasta yang licin dan kalis. Angkat. Biarkan hingga agak hangat.
  • adonan isi dan bentuk bulatan yang disesuaikan dengan besar kecilnya ukuran nastar. Sisihkan.

5. Cara Membuat Kulit Nastar

Resep Nastar Coklat
  • Kocok mentega, margarine, gula halus dan vanilli sebentar saja pake mixer, hanya agar lembek dan tercampur saja. Karena mixerku rusak, jadi aku kocok menggunakan whisk (pengocok telur) aja.
  • Masukkan kuning telur satu persatu. Matikan mixer.
  • Masukkan campuran tepung terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit, aduk dengan sendok kayu/spatula hingga tercampur rata.
  • Bungkus adonan dengan plastik wrap dan istirahatkan adonan di dalam kulkas selama + 1 jam. Skip proses ini jika adonan cukup luwes untuk dibentuk.
  • Keluarkan adonan, gilas dan isi adonan dengan bulatan pasta cokelat, bulatkan.
  • Tata kue diatas loyang yang telah dioles sedikit margarine, bisa juga dialasi dengan kertas minyak. Beri jarak antar kue, jangan terlalu berdekatan.
  • Panggang di oven yang telah dipanaskan sebelumnya, suhu oven sekitar 150 derajat aja. Aku sendiri pake oven kompor (otang) jadi suhunya kubuat sedikit lebih rendah, sekitar 120 derajat aja.
  • Panggang sekitar 15 menit, keluarkan dan beri olesan, masukkan kembali dan oven lagi hingga kuning kecoklatan sekitar 15 menit. (Lama pemanggangan tidak sama, sesuaikan dengan oven masing-masing).
  • Keluarkan dari oven dan biarkan kue hingga dingin terlebih dahulu sebelum dimasukkan dalam toples kedap udara.

Punya rencana untuk berangkat umroh bersama keluarga? Yuk wujudkan rencana Anda cuma di umroh.com!

Demikian resep nastar coklat enak tanpa gagal. Selamat mencoba dan menikmatinya !