1
Motivasi News

Sebuah Nasehat yang Patut Menjadi Renungan Buat Laki-Laki & Perempuan

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr
Advertisements
webinar umroh.com

Dari sebuah renungan bagi kita semua baik kaum pria dan juga wanita, bagaimana kita harus mampu menyikapinya dan juga belajar untuk dapat menjadi seorang manusia dengan pribadi yang lebih baik lagi di hadapan allah dan rasul-Nya sehingga membuat kita terus memperbaiki diri setiap hari:

-Seorang laki-laki yang tidak masuk masjid kecuali jenazahnya

Sungguh sangat memprihatinkan jika melihat kondisi umat islam saat ini

Jika kita sedikit memalingkan pandangan ke masjid-masjid.

Kita mungkin akan menyaksikan sebuah fenomena bagaimana bangunan masjid yang ada yang menjadi rumah Allah sangatlah sedikit sekali dihuni oleh jema’ah ketika suara adzan di kumandangkan

Dengan lantunan Hayya’ala shalah yang jelas-jelas mengandung perintah untuk mengajak seseorang untuk shalat, terlebih lagi shalat di masjid (khususnya untuk kaum pria), karena dengan shalat di masjid dan juga dilakukan secara berjamaah,akan memiliki banyak sekali keutamaan dari segi pahala. Semoga Allah selalu memberi hidayah dan taufik kepada kita sekalian

Selain terdapat beberapa keutamaan bagi orang yang pergi untuk shalat berjamaah lima waktu di masjid, Islam juga telah memberikan ancaman bagi mereka yang malas dan meninggalkan shalat berjamaah di masjid

Pertama: Hatinya tertutup dari rahmat Allah ‘azza wa jalla
Kedua: Meninggalkan shalat berjamaah tanda kemunafikan

webinar umroh.com

-Seorang Wanita yang tidak menutup aurat kecuali dengan kain kafannya

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda : Ada dua golongan dari penduduk neraka yang belum pernah aku lihat

1 Suatu kaum yang memiliki cambuk seperti ekor sapi untuk memukul manusia dan
2 Para wanita yang berpakaian tapi tidak menutupi tubuh, berlenggak-lenggok, kepala mereka seperti punuk unta yang miring. Wanita seperti itu tidak akan masuk syurga dan tidak akan mencium baunya, walaupun baunya tercium selama perjalanan sekian dan sekian

(HR Muslim no. 2128)

Dan wanita-wanita yang berpakaian tetapi hakikatnya mereka telanjang, melenggak-lenggokkan kepala mereka kerana sombong dan berpaling dari ketaatan kepada Allah dan suaminya, kepala mereka seakan-akan seperti bunggul unta. Mereka tidak masuk Syurga dan tidak mendapatkan wanginya Syurga padahal wanginya boleh didapati dari jarak perjalanan sekian dan sekian

Hadis Riwayat Muslim dan Ahmad

Jazakumullahu khayran