1
Tag

bulan ramadhan

Browsing

Umroh.com – Puasa tanpa sahur masih bernilai sah, karena sahur bukan syarat sah puasa. Dalam puasa wajib, selama kita sudah berniat puasa di malam hari kemudian melewatkan sahur karena tertidur, maka puasanya masih sah. Sementara dalam puasa sunnah, niat puasa boleh dilakukan di pagi harinya. Namun puasa tanpa sahur tentu akan mempengaruhi kondisi kita dalam beraktivitas selama berpuasa. Nah, pada artikel kali ini umroh.com akan membagikan tips kuat puasa tanpa sahur. Pentingnya Makan Sahur Makan sahur sebenarnya membawa berkah. Dari segi kesehatan, makan sahur bisa membantu tubuh mengisi kebutuhan energi dan nutrisi selama berpuasa belasan jam ke depan. Rasulullah bersabda, “Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan.” (HR.Bukhari dan Muslim). Berkah yang dimaksud adalah kebaikan di dunia serta pahala dari Allah. Dalam hadis lain yang dituturkan Abu Sa’id Al Khudri, Rasulullah bersabda, “Makan sahur adalah makan penuh berkah. Janganlah kalian meninggalkannya walau dengan seteguk air karena Allah dan…

Umroh.com – Makan kurma saat sahur merupakan anjuran Rasulullah SAW. Bahkan saat berpuasa, selain untuk sahur disarankan pula untuk berbuka dengan tiga butir kurma dan segelas air. Hal itu merujuk pada kebiasaan Rasulullah, Nabi Muhammad SAW. Kebiasaan Rasulullah itu ternyata memang bisa dibuktikan secara ilmiah manfaatnya. Rutin mengonsumsi kurma berdampak baik pada tubuh. Makan Kurma Saat Sahur Makan sahur ala Nabi Muhammad shallallahu ‘alihi wa sallam sangat sederhana. Yaitu hanya berupa ruthob (kurma basah), atau tamr (kurma kering), atau air putih. Sebagaimana diterangkan dalam banyak hadits, diantaranya; Hadits Anas radhiyallahu ‘anhu, beliau berkata: كان النبي يفطر قبل أن يصلي على رطبات فإن لم تكن رطبات فتميرات فإن لم تكن تميرات حسا حسوات من الماء “Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam berbuka puasa sebelum melakukan sholat magrib dengan ruthob, jika tidak ada ruthob (kurma basah)maka beliau berbuka dengan beberapa butir tamr(kurma kering) dan jika tidak ada tamar maka beliau meminum beberapa teguk…

Umroh.com – Umat Islam yang ada di seluruh dunia ini akan segera menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan. Tidak hanya melakukan puasa wajib saja, ibadah-ibadah sunnah lainnya juga akan menghidupkan saat bulan Ramadhan tiba. Salah satunya adalah sholat sunnah malam tarawih. Sholat tarawih dilakukan pada malam hari, setelah berbuka puasa dan sholat maghrib, juga sholat isya. Akan tetapi, kerap timbul perdebatan mengenai jumlah rakaat sholat tarawih nabi Muhammad yang tepat. Sebagian memandang 20 rakaat yang afdal, sedangkan sisanya adalah delapan. Sholat rakaat itu belum termasuk ke sholat penutup, yaitu sholat witir. Jika dengan witir, maka sholat tarawih berjumlah 23 rakaat atau 11 rakaat. Lantas berapakah jumlah sholat tarawih Nabi Muhammad SAW ? marilah kita simak bersama-sama, untuk mengetahui jumlah sholat tarawih Nabi Muhammad. Hukum Sholat Tarawih Para ulama bersepakat, bahwa hukum tarawih adalah sunnah muakkad. Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda : أنه صلى الله عليه وسلم كان يرغبهم في قيام رمضان من…

Umroh.com – Tips belanja saat Ramadhan perlu diperhatikan agar pengeluaran tidak membengkak. Di bulan yang sudah lama ditunggu-tunggu, biasanya membuat banyak orang kalap membeli kebutuhan makanan yang sebenarnya tak perlu. Perilaku boros itulah yang membahayakan dan menjadi salah satu jalan syaitan. Padahal kita hanya perlu menyiapkan makanan berbuka dan sahur. Padahal Allah Ta’ala berfirman, وَلا تُبَذِّرْ تَبْذِيرًا إِنَّ الْمُبَذِّرِينَ كَانُوا إِخْوَانَ الشَّيَاطِينِ “Dan janganlah kamu menghambur-hamburkan (hartamu) secara boros. Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaitan.” (QS. Al Isro’ [17]: 26-27) Termasuk perbuatan boros (tabdzir) adalah apabila seseorang menghabiskan harta pada jalan yang keliru. Karena itulah sebaiknya kita menjauhi perbuatan syaitan ini dengan hidup seperlunya. Tips Belanja Saat Ramadhan Nah, agar tidak kecolongan, ada baiknya kita mengetahui tips pintar mengatur pengeluaran untuk belanja. Soalnya kita masih harus menyambut Hari Raya Lebaran yang juga tak kalah penting. Begini tips belanja hemat saat Ramadhan yang wajib diikuti. Tips belanja hemat saat ramadhan ini…

Umroh.com – Resep opor ayam lebaran ini bisa membantumu menyajikan opor dalam suasana lebaran. Kuah opor yang gurih dan aromanya yang menggugah selera biasanya disajikan bersama ketupat. Makanan khas Indonesia ini ternyata punya beberapa varian lho! Varian opor ayam tersebut dipengaruhi oleh bumbu maupun bahan. Ada jenis opor ayam kuning dan opor ayam putih. Tapi tenang saja, keduanya tetap enak dan nikmat untuk disantap. 5 Resep Opor Ayam Lebaran Umroh.com merangkum, simak resep opor ayam di bawah ini ya agar suasana lebaran semakin istimewa. Selamat mencoba! 1. Opor ayam kuah putih Tak melulu berkuah kuning, opor ayam juga ada yang berkuah putih. Kelezatannya pun sama kok seperti yang kuning. Berikut resepnya! Bahan: 1 kilogram ayam250 gram santan/ 1 bungkus santan kental2 bungkus masako rasa ayam1 sendok teh garam kasar1 sendok teh micin1 sendok teh gula pasir1 gayung air Bumbu yang dihaluskan: 4 bawang putih8 bawang merah5 cm jahe4 kemiri1/2 buah…

Umroh.com – mudik adalah suatu kegiatan seseorang atau sekolompok orang yang pulang ke kampung halaman atau tempat dilahirkan dengan maksud untuk bertemu orang tua atau karib kerabat. Mudik sedari dulu telah menjadi tradisi dan aktivitas rutin di akhir bulan Ramadan. Masyarakat Indonesia pun tidak akan menyia-nyiakan momentum ini satu tahun sekali ini. Mereka akan mempersiapkan moda transportasi yang tepat bertemu keluarga terkasih di kampung halaman. Akibatnya, berbagai perusahaan transportasi menjajakan tiket perjalanan agar masyarakat tidak kehabisan saat hari-H keberangkatan. Pemerintah juga ikut kerepotan dalam menyiapkan segala kebutuhan. Hal ini karena, hampir 10 persen penduduk Indonesia melakukan mudik. Data dari Menteri Perhubungan menunjukkan bahwa pada mudik tahun 2017 beberapa tahun lalu, jumlah pemudik mencapai 18.603.081 orang. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2016 dengan total 18.160.668 orang. Karena hal tersebut, tiap tahunnya masyarakat selalu memonitor apa yang telah pemerintah lakukan untuk menjamin mudik berjalan lancar. Pengertian Mudik Asal muasal kata mudik ini…

Umroh.com – Sudah menjadi kewajiban seorang mukmin untuk selalu ingat kepada penciptanya. Di dalam Al Quran, Allah berfirman, “Hai orang-orang yang beriman, berdzikirlah (dengan menyebut nama) Allah, dzikir yang sebanyak-banyaknya.” (QS.Al Ahzab: 41). Kita wajib mengingat Allah kapanpun dan di manapun. Terutama di bulan Ramadhan, dimana rahmat Allah tercurah kepada orang-orang yang beriman. Jika kita senantiasa melakukannya, kita akan mendapat keutamaan dzikir saat Ramadhan, diantaranya sebagai berikut ini. Keutamaan Dzikir 1. Menjadi Amalan Paling Utama di Bulan Mulia Ramadhan adalah bulan yang dimuliakan bagi umat Islam. Di bulan ini, umat muslim diwajibkan berpuasa selama sebulan penuh. Selain itu, ibadah-ibadah sunnah juga sangat dianjurkan untuk dikerjakan. Ada pahala besar bagi mereka yang mengerjakan amal sholeh di bulan Ramadhan. Salah satu amalan sederhana yang bisa kita lakukan adalah berdzikir. Dzikir merupakan amalan paling utama bagi seorang muslim. Bayangkan saja keutamaan dzikir saat Ramadhan. Itu artinya kita melakukan amalan paling utama di bulan…

Umroh.com – Menu lebaran menjadi hal yang ditunggu-tunggu saat berkumpul bersama keluarga. Saat Lebaran tiba, meja makan rumah pasti penuh kan dengan hidangan lebaran? Nah, salah satu hidangan yang enggak pernah absen saat Hari Raya Idul Fitri adalah opor ayam. Memang, masakan khas ini sudah menjadi salah satu tradisi Lebaran yang wajib. Namun, tidak ada salahnya mengganti hidangan ini dengan menu lezat lainnya loh! Meski tak ingin diganti juga tidak apa-apa, kamu bisa menambahkan menu lainnya untuk menemani opor ayam ini. Berikut ulasannya! 9 Menu Lebaran Umroh.com merangkum, berikut 9 Menu lebaran agar hidangan lebih banyak dan bervariasi! 1. Sate Kambing/Sapi/Ayam Sate-satean memang hamper tak bisa dikalahkan kelezatannya. Hidangan satu ini pas banget dimakan bareng ketupat karena tekstur daging yang kenyal akan luluh langsung dengan ketupat lebaran yang padat. Siraman bumbu kacang yang sudah dicampur kecap di atas ketupat dan sate daging ala Lebaran pun pasti juara enaknya! 2. Rawon…

Umroh.com – Idul Fitri sering menjadi momentum silaturahmi bersama keluarga dan kerabat. Tradisi silaturahmi ini tak bisa lepas dari beragam kue kering sebagai sajian untuk keluarga atau tamu yang berkunjung. Berikut adalah 20 daftar kue lebaran di Indonesia dan berbagai negara lain. Kue Lebaran di Indonesia 1. Semprit Semprit adalah biskuit dengan cita rasa manis yang lembut. Biasanya, semprit berbentuk bunga, dengan hiasan kismis di bagian atasnya. Kue Lebaran ini biasanya tidak pernah ketinggalan menghiasi meja tamu saat Lebaran. 2. Nastar Tidak ada yang bisa menolak kelezatan kue legit dengan isian selai nanas ini. Kue nastar adalah salah satu kue Lebaran favorit yang tidak pernah ketinggalan dipesan saat lebaran. Hadir dengan berbagai macam bentuk, nastar menjadi kue favorit mulai dari anak-anak hingga dewasa. 3. Kastengel Kue Lebaran ini banyak mendapat pengaruh dari Belanda. Biskuit yang terbuat dari tepung dan keju ini memiliki rasa asin gurih yang menggoda. Tidak heran kastengel…

Umroh.com – Iklim Indonesia yang tropis memungkinkan berbagai buah-buahan tumbuh di sini. Misalnya nanas, nangka, pisang, belimbing, mangga, dan sebagainya. Banyaknya jenis buah-buahan di Indonesia membuat bangsa kita asik berkreasi dengan berbagai macam hidangan berbahan dasar buah. Salah satunya, sop buah. Hidangan ini menjadi favorit masyarakat kita di saat cuaca sedang terik dan panas. Jika hidangan sop identik dengan makanan yang hangat dan gurih, lain halnya dengan sop buah. Hidangan ini memiliki cita rasa manis dan segar. Karena itu, sangat cocok dinikmati ketika kita sedang haus. Apalagi dihidangkan sebagai menu buka puasa. Baca juga: Kolak Biji Salak, Menu Buka Puasa yang Bersejarah Asal Mula Sop Buah Umroh.com merangkum, banyak dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia, siapa sangka sop buah mulanya berasal dari kota Bandung. Banyak pakar kuliner meyakini bahwa sop buah mulanya dikreasikan oleh seorang pedagang es yang biasa berdagang di Gedung Sate, Bandung. Pedagang itu biasa menjajakan dagangannya di belakang…