1
Tag

fungsi

Browsing

Umroh.com – Wakaf bisa diartikan sebagai pemberian suatu harta yang kekal zatnya untuk dimanfaatkan orang lain. Fungsi wakaf secara khusus diutamakan demi kebaikan dan kemajuan umat muslim. Jadi benda yang sudah diwakafkan tidak bisa dijual atau diwariskan sehingga Allah ridho kepadanya. Memberikan wakaf berarti memberikan harta yang sifatnya kekal dan manfaatnya besar. Dengan demikian, wakaf menjadi amalan yang utama dan pahalanya terus mengalir walaupun pemberinya telah meninggal. Baca juga : Manfaat Puasa Senin Kamis yang Bisa Anda Rasakan Ibadah yang Dilakukan para Sahabat Mewakafkan harta sempat menjadi ibadah yang banyak dilakukan para Sahabat. Mereka berlomba-lomba memberikan hartanya kepada Allah. Misalnya Umar yang mewakafkan sebidang tanah khaibar, hingga Abu Thalhah yang mewakafkan kebun kurma kesayangannya. Sampai-sampai Sahabat Jabir berkata, “tidaklah tersisa dari para sahabat Nabi yang memiliki kemampuan (finansial) kecuali mewakafkan hartanya”. Wakaf Termasuk Ibadah Istimewa Memberikan sebagian harta untuk dimanfaatkan orang lain merupakan anjuran dari Allah agar kita memperoleh kebaikan.…