1
Tag

shalat

Browsing

Umroh.com – Sholat berjamaah sungguh utama. Ketika sholat berjamaah, imam memainkan peran penting pada kualitas sholat makmumnya. Imam Ghazali dalam Bidayatul Hidayah menjelaskan bahwa terdapat beberapa adab dalam sholat berjamaah yang harus dilakukan baik oleh imam dan makmum agar sholat Jamaah yang didirikan sempurna dan sah, Kita melihat banyak sekali orang-orang yang sepertinya berebut menjadi imam sholat meskipun dari sisi tampilan terlihat tak begitu layak karena hanya memakai kaos dan celana ala kadarnya. Sementara makmumnya justru banyak yang terlihat lebih pantas dan layak. Karena itu, seorang imam harus memperhatikan adab-adab berikut: Baca juga : Jarang Ada yang Tahu, Ini Pengertian Sholat Muthlaq Adab Imam Sholat yang Baik dan Benar 1. Menimbang dan Menilai Kelayakan Diri sebagai Imam Adab imam sholat yang pertama adalah kesediaan untuk menilai dan menimbang diri sendiri. Apakah layak menjadi imam bagi jama’ah. Sikap ini juga disertai dengan melihat orang-orang di sekeliling. Apakah ada orang yang lebih…

Kita semua sudah mengetahui bahwa Nabi Muhammad sangat menekankan kita untuk shalat berjamaah di masjid. Beliau juga menerangkan bahwa berjalan kaki ke masjid pahalanya besar. Semakin jauh jarak yang ditempuh seseorang yang akan menunaikan shalat, semakin besar pula pahala yang akan diraihnya. Rasulullah bersabda, “Orang yang paling besar pahalanya dalam shalat ialah yang paling jauh berjalan-menujunya. Orang yang menunggu shalat sampai ia menunaikannya bersama imam lebih besar pahalanya dari orang yang menunaikannya kemudian tidur.” Dalam riwayat Abu Kuraib, “Sampai menunaikannya bersama imama dalam shalat berjamaah.” (HR. Muslim) “Apakah kalian mau aku tunjukkan dengan apa yang allah hapuskan dosa baginya dan Allah tinggikan derajatnya? Para sahabat menjawab : tentu wahai Rasullullah, kemudian beliau berkata : menyempurnakan wudhu disaat saat yang dibenci, memperbanyak langkah ke masjid, dan menunggu shalat sampai shalat berikutnya, maka itulah ar-ribath, maka itulah ar-ribath” (HR. Muslim, 251) Jika seseorang pergi ke masjid dengan berjalan kaki lima kali per…