Umroh.com – Tak ada manusia yang sempurna. Dalam perjalanan hidup, manusia mengalami berbagai peristiwa yang bisa membuatnya berdosa. Baik dosa besar, maupun dosa kecil. Perbuatan dosa disebabkan karena manusia tidak mampu mengendalikan diri dan terjerumus pada hasutan setan. Lalu bagaimana sih hadits tentang taubat itu sendiri? Berikut penjelasannya. Tim Umroh.com merangkum, Manusia yang banyak melakukan dosa akan diberi balasan kelak di akhirat. Sebagaimana Allah membalas amal-amal soleh manusia. Namun tentunya tidak ada orang yang kuat dengan siksa Allah di neraka. Karena itulah Allah mengajarkan manusia untuk bertaubat. Baca juga: Raih Kebahagiaan dengan Memperhatikan Dasar Hidup Ini Melalui Al Quran dan sabda Rasulullah, Allah menjelaskan tentang taubat kepada kita. Agar kita tidak berputus asa setelah melakukan dosa. Berikut adalah ayat dan hadis yang mengajarkan tentang taubat. Manusia Tak Lepas dari Dosa Dalam hidup, manusia tidak akan lepas dari dosa. Rasulullah bersabda, “Setiap mukmin tentu terkena dosa yang menimpanya pada setiap waktu”…
Umroh.com – Amalan taubat sangat dianjurkan bagi setiap muslim. Manusia memang tak mungkin lepas dari dosa. Karena itu, kita sangat membutuhkan ampunan Allah. Lalu langkah apa saja yang harus dipenuhi dalam bertaubat? Tim Umroh.com memaparkan, ampunan Allah bisa diperoleh melalui taubat. Para ulama menetapkan delapan syarat atau langkah yang harus dilakukan ketika bertaubat. Baca juga: Benarkah Dosa Ghibah Lebih Berat dari Zina? Langkah-langkah dalam Bertaubat 1. Ikhlas Seseorang yang mengaku bertaubat harus memastikan bahwa niatnya untuk bertaubat adalah karena Allah semata. Taubat kepada Allah sebaiknya tidak diwarnai dengan niat lain, seperti meraih simpati, atau mengharapkan harta dan keuntungan dunia lainnya. Allah yang menerima taubat, maka pastikan hanya ridha Allah yang menjadi motivasi dalam bertaubat. Bertaubat dengan motivasi duniawi hanya akan membuat kita menjadi seseorang yang menipu diri sendiri. Alih-alih surga dan ridha Allah yang diperoleh, bisa jadi kita akan memperoleh murka Allah jika tidak tulus. 2. Penyesalan Taubat seseorang ditandai dengan…